Auto2000 Digiroom Sediakan Simulasi Kredit Toyota All New Corolla Cross!

Sabtu, 05/09/2020 08:08 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Mengusung konsep Simple & Stylish with Urban Sleek Look, AutoFamily bisa membeli All New Corolla Cross melalui Auto2000 Digiroom The First Toyota Showroom in Your Pocket. 

AutoFamily bisa melihat tampang SUV terbaru Toyota yang begitu gagah dan modern tersebut sebelum memutuskan untuk membeli. 

All New Corolla Cross terdiri atas 2 pilihan model, yakni Corolla Cross 1.8 A/T seharga Rp 457.800.000 dan Corolla Cross 1.8 Hybrid A/T seharga Rp 497.800.000 (OTR DKI Jakarta), disertai 7 pilihan warna yaitu Celestite Gray ME, Platinum White Pearl MC, Metal Stream ME, Attitude Black MC, Red MM, Graphite ME, dan Nebula Blue ME.

AutoFamily bisa menyaksikan langsung aplikasi warna tersebut di bodi All New Corolla Cross pada laman profilnya.

Ingin menghitung dulu cicilan kreditnya perbulan?

Auto2000 Digiroom menyediakan fitur kalkulator di setiap profil kendaraan yang ditampilkan.

Katakan AutoFamily ingin membeli Corolla Cross 1.8 Hybrid A/T seharga Rp 497.800.000 dengan tenor 4 tahun atau 48 bulan dan down payment (DP) 20%.

Setelah data dimasukkan ke dalam kalkulator, didapatkan DP sebesar Rp 99.560.000 dan cicilan perbulan Rp 11.249.722 selama 48 bulan. Syarat dan ketentuan berlaku.

Selain itu, AutoFamily juga bisa meminta jadwal test drive di rumah bila ingin melihat dan merasakan langsung kelebihan SUV 5 penumpang ini.

Cukup pilih menu TEST DRIVE dari laman profil Corolla Cross, isi formulir berisi data diri dan lokasi test drive yang diinginkan, kirim, selanjutnya sales advisor Auto2000 akan menghubungi untuk konfirmasi.

AutoFamily tinggal menunggu unit test drive datang #DiRumahAja. (bs)

 

TERKINI
Halal bi Halal Nissan Terrano Club Sumbar Diselingi Mini Adventure Offroad Bajaj Menggebrak Pasar dengan Peluncuran Pulsar NS400, Jadi Produk dengan Ukuran Terbesar Adrian Newey Ternyata Bukan Pindah ke Ferrari atau Mercedes, Tapi Tim Ini Bakal Menampungnya Spesifikasi Seres E1, Peraih Penghargaan Most Affordable EV Car dalam PEVS 2024