FIA World Touring Car Cup Kembali Pakai Goodyear Sebagai Ban Resmi

Minggu, 04/10/2020 20:55 WIB

mobilinanews (Belgia) - Goodyear kembali tampil dalam ajang olahraga otomotif lewat debut cemerlangnya di ajang balap mobil FIA World Touring Car Cup (WTCR) tahun ini di sirkuit Zolder, Belgia.

Semenjak undur diri dari arena F1 pada tahun 1998, Goodyear kini telah resmi menjadi pemasok ban eksklusif ajang balap WTCR sekaligus menjadi Official Series Partner WTCR dengan tagar Goodyear #FollowTheLeader di setiap seri perlombaan.

Debut Goodyear ditandai dengan suksesnya WTCR ronde pertama di sirkuit Zolder, Belgia pada 12-13 September 2020 dilanjutkan di sirkuit Nurburgring, Jerman pada 24-26 September lalu.

Seluruh mobil yang ikut berlomba di ajang ini menggunakan ban balap Goodyear Eagle F1 Supersport WTCR, dengan kompon yang sama yang akan selalu digunakan pada setiap perlombaan.

Yann Ehrlacher sukses memimpin klasemen WTCR dengan perolehan 43 poin unggul 7 poin dari Nestor Girolami di posisi kedua. Atas pencapaiannya ini, Ehrlacher berhak menggunakan jaket kuning Goodyear #FollowTheLeader.

“Kami sangat bahagia dengan performa ban baru WTCR ini, juga tim lainnya. Ban ini mampu menunjukkan performa unggul disepanjang lomba, membuat beberapa pebalap mampu mencatatkan rekor terbaik putaran mereka sampai akhir lomba dan lainnya pun hampir mirip dimana, seperti biasanya, ban lain mungkin mulai kehilangan kecepatannya.” ujar Sebastian Trinks, Event Leader WTCR dan PURE ETCR Goodyear.

Kesan luar biasa pun membekas di hati pengemudi, salah satunya Nestor Girulami.

“Performa ban Goodyear ini menurut saya sangat bagus. Kami tidak punya permasalahan sebelum musim ini, begitu juga saat lomba atau setelahnya. Ban ini sangat enak dikendarai. Tidak ada kerusakan sejak awal hingga akhir lomba, dan itulah inti dari sebuah ban," ungkap Nestor Girulami.

Sekilas tentang ajang balap mobil WTCR, tahun ini menjadi perhelatan terbesarnya. Ditayangkan Eurosport di 70 negara Eropa dan di wilayah Asia Pasifik, dan hampir 40 negara menayangkan langsung atau kilasannya diseluruh dunia.

WTCR selanjutnya akan dilaksanakan di Slovakia Ring, 10-11 Oktober 2020. (lila)

TERKINI
GIIAS 2024: Dorongan Konsisten untuk Industri Kendaraan Bermotor Indonesia Bocor, Motor Listrik TVS iQube Terbaru Akan Rilis Dengan Harga Rp 50 Jutaan, Berikut Spesifikasi Lengkapnya! Riding Clan of Classy, Ekspresikan Anak Muda Pengguna Yamaha Fazzio Hybrid di Surakarta Tekiro Adakan Servis Gratis di Kampus ITS Surabaya, Incar Terpelajar