Kereeen, Masih Ada Yang Peduli Selamatkan Balap Motor Indonesia!

Senin, 05/10/2020 15:35 WIB

mobilinanews (Jakarta) – Bakal digelarnya event balap motor dengan tajuk Indonesia Cup Prix (ICP) pada sisa tahun 2020, mendapat tanggapan positif dari berbagai kalangan motorsport.

Umumnya, menyambut dengan respek dan apresiasi kepada H.Putra Rizky selaku pemilik H.Putra 969 Racing Team yang memang penggiat balap motor.

Menggandeng Indoclub Championship sebagai penyelenggara, ICP 2020 rencananya akan digelar 3 seri di Sentul International Karting Circuit (SIKC), Bogor.

“Sangat positif. Di kondisi seperti ini ada orang yang peduli menyelamatkan olahraga balap motor Indonesia. Walau pun bukan event Kejurnas tetapi saya yakin eventnya bakal rasa Kejurnas,” ujar Wawan Hermawan, mantan rider papan atas Indonesia dan Asia kepada mobilinanews.

Wawan sudah tahu reputasi bagus H.Putra 969 Racing Team dan juga Indoclub Championship selaku penyelenggara event balap motor.

“Banyak rekan-rekan pelaku balap yang memang menunggu event Kejurnas dan akhirnya kandas, sekarang bisa bersiap mengikuti event Indonesia Cup Prix,” lanjut Wawan Hermawan, pemilik sekolah balap WH-19 yang bermarkas di Ciamis, Jawa Barat.

Toh, Wawan ingin memberi sedikit masukan kepada penyelenggara ICP agar prosedur jalannya balap dibikin kayak Kejurnas.

“Yakni dengan menggunakan prosedur sesi FP (Free Practice), QTT (Qualifying Time Trial), WU (Warming Up) dan Race. Jangan FP & QTT lalu Race,” sebut Wawan Hermawan.

Jadi Wawan mengusulkan, sistem balapnya Sabtu dan Minggu. Hari Sabtu FP dan QTT, hari Minggu WU dan Race. (bs)

TERKINI
Brand Kendaraan Listrik BYD, Pastikan Tampil di Ajang PEVS 2024 di JIExpo Kemayoran Jakarta OnePrix 2024 Palopo Sulsel : Andi Gilang Crash, Hafid Pratama Sabet Juara Kelas OP1 Expert Race 2 MotoGP Spanyol 2024 : Francesco Bagnaia Pimpin Skuad Ducati, Kuasai Podium Juara OnePrix Palopo 2024 : Andi Gilang dari ART Yogyakarta Juara OP1 Expert, Diwarnai Hujan Deras dan Red Flag