Tips Perawatan Transmisi Otomatis Dengan Service Berkala di Auto2000

Minggu, 08/11/2020 21:38 WIB

mobilinanews (Jakarta) - AutoFamily harus rutin melakukan servis berkala mobil Toyota dengan transmisi otomatis miliknya setiap 6 bulan atau 10.000 km, tergantung mana yang tercapai lebih dahulu.

Teknisi bengkel Auto2000 akan melakukan pengecekan transmisi otomatis untuk memastikan tidak ada masalah sehingga aman dipakai setiap hari.

Transmisi otomatis, baik otomatis biasa maupun CVT, menggunakan oli transmisi untuk melumasi komponen bergerak yang ada di dalamnya.

AutoFamily disarankan untuk melakukan penggantian oli transmisi otomatis sesuai waktu yang direkomendasikan oleh Toyota supaya membuatnya selalu dapat bekerja optimal.

Auto2000 menyediakan oli transmisi otomatis Toyota Motor Oil (TMO) yang sesuai dengan spesifikasi mobil dan kondisi berkendara di jalan Indonesia.

Yang tidak kalah menarik, Auto2000 menyediakan banyak program promo memikat ketika memesan auto2000.co.id/services-toyota">servis berkala lewat auto2000.co.id/">Auto2000 Digiroom.

Seperti auto2000.co.id/promosi/gledek-promo-servis-toyota-musim-hujan">Promo Gledek dalam rangka menghadapi musim hujan, di mana AutoFamily dapat membeli wiper fluid dengan diskon 20%, wiper blade dengan diskon 10%, dan ban dengan diskon sampai dengan 27%. Promo ini berlaku hingga 31 Desember 2020.

Auto2000 sediakan auto2000.co.id/promosi/kilau-sempurna-afs">Program Kilau Sempurna Toyotaku berupa potongan harga jasa perbaikan bodi mobil senilai Rp 300.000 di fasilitas auto2000.co.id/body-paint-service">Body & Paint Auto2000.

Dengan syarat, transaksi minimal Rp 1,5 juta untuk non asuransi dan Rp 3,5 juta untuk pengguna asuransi. Masih ditambah potongan harga 5% untuk lebih dari 100 spare parts pilihan dan ada pembayaran menggunakan cicilan 0% kartu kredit di auto2000.co.id/">Auto2000 Digiroom.

“Mobil Toyota dikenal andal dan tangguh untuk dipakai wisata ke pegunungan tanpa khawatir tidak kuat menanjak, termasuk yang menggunakan transmisi otomatis. Urusan Toyota lebih mudah, Auto2000 siap membantu mempersiapkan mobil AutoFamily agar selalu siap dipakai melalui program dan promo servis yang tersedia. Segera booking  lewat website auto2000.co.id/">Auto2000.co.id,” jelas Ricky Martawijaya, Aftersales Division Head Auto2000, Minggu (8/11/2020). (bs)

 

TERKINI
Bagoes Hermanto Terima Penghargaan Porsche Motorsport Night of Champions di Shanghai, China Suzuki Address 125 2024: Merangkai Unsur Khas Motor Matic Klasik dan Modern dengan Elegan Sambangi Tempat Bersejarah, Wahana Makmur Sejati Ajak Media City Touring Pakai Honda Stylo GT Radial Dukung Daihatsu Kumpul Sahabat Bekasi di Harapan Indah Bekasi Esok