Dikunjungi Ketua DPRD DKI, Sakit Apa Yang Diderita Hangkaya Bustami?

Rabu, 16/12/2020 17:30 WIB

mobilinanews (Bogor) - Mantan penggiat motorsport, khususnya reli, Hangkaya Bustami mendapat kunjungan dari Prasetyo Edi Marsudi offroader senior di rumahnya Gadog, Bogor, Jawa Barat, Minggu (13/12/2020) hari ini.

Prass 86 - begitu panggilan populernya - secara khusus menengok sahabatnya itu yang masih dalam masa recovery setelah terjatuh yang membuat kakinya keseleo dan belum bisa berjalan hingga sekarang.

Prass 86 yang Ketua DPRD-DKI Jakarta itu datang seorang diri dan hanya didampingi seorang ajudannya.

"Terima kasih atas kunjungan Pak Prass 86, menyempatkan datang ke sini di tengah kesibukannya. Dan, saya memang memiliki hubungan yang sangat baik dengan beliau sejak dulu," ungkap om Akay, sapaan akrab Hangkaya Bustami kepada mobilinanews.

Seberapa parah cedera yang dialami Akay dan bagaimana kronologinya?

"Jadi, waktu itu habis dari mini market tak jauh dari rumah. Tapi ngedadak turun hujan. Mencoba berlari biar gak kehujanan, malah terpeleset hingga terkilir kaki saya," tutur om Akay.

"Ketarik karena jatuh satu kaki ke depan, satu lagi belipet. Itu yang bikin ototnya kaku dan tegang. Sekarang sudah berangsur normal, tapi jalan masih sakit. Harus pakai penyangga," lanjutnya. 

Om Akay memilih pengobatan tradisional dengan pijat ala Cimande. "Iya, pakai Cimande. Alhamudillah, semakin membaik," ungkap om Akay.

GWS ya Om Akay, biar bisa ketemu dan ngobrol lagi di event balap. (wan) 

TERKINI
Brand Kendaraan Listrik BYD, Pastikan Tampil di Ajang PEVS 2024 di JIExpo Kemayoran Jakarta OnePrix 2024 Palopo Sulsel : Andi Gilang Crash, Hafid Pratama Sabet Juara Kelas OP1 Expert Race 2 MotoGP Spanyol 2024 : Francesco Bagnaia Pimpin Skuad Ducati, Kuasai Podium Juara OnePrix Palopo 2024 : Andi Gilang dari ART Yogyakarta Juara OP1 Expert, Diwarnai Hujan Deras dan Red Flag