Tanya Bengkel Auto2000: Fungsi AC Tak Hanya Pendingin, Ada Kaitannya Dengan Keselamatan Lho!

Minggu, 27/12/2020 17:25 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Secara umum fungsi AC mobil adalah pendingin ruangan di kala panas. Tapi, AutoFamily perlu ketahui sebenarnya AC juga punya peran penting saat hujan.

Di akhir tahun ini akan banyak hujan hingga Februari 2021 mendatang. Karena itu segmen Tanya Bengkel di Youtube Channel Auto2000ID layak dan penting AutiFamily simak dan tonton hingga tuntas.

Gery Hardianto, Kepala Bengkel Auto2000 Alam Sutra, menjelaskan tuntas soal AC mobil, soal masalah dan solusinya. Meski sudah tayang beberapa bulan lalu, tayangan ini penting disimak di setiap saat. Terlebih di akhir tahun ini, dengan kondisi musim hujan.

Semua aspek yang berkaitan dengan AC mobil dibahas pada episode ini. Yang digarisbawahi dalam artikel ini adalah sisi keamanan dari AC itu sendiri. Sebab hal ini yang acap terabaikan.

Soal fungsi AC, misalnya, publik selama ini kebanyakan hanya berpikir sebagai alat pendingin ruangan dan alat sirkulasi udara. Padahal ada 2 fungsi lainnya yang tak bisa dipandang remeh. Yaitu sebagai penyaring agar udara di dalam kabin selalu bersih, yang pada akhirnya akan berdampak pada kesehatan.

Fungsi ke-4 adalah menjaga kelembaban udara saat hujan. Jika AC tak baik maka embun akan muncul di kaca mobil, membuat pandangan pengemudi sangat terbatas. Bisa dibayangkan bagaimana repot dan beresikonya berkendara dalam situasi demikian. Itu sebabnya perawatan AC memasuki musim hujan juga vital.

Aspek kesehatan dan keamanan lainnya terkait pengharum ruangan. Jangan salah, jika AutoFamily pakai produk sembarangan maka ini juga bisa bawa masalah. Bukan hanya keamanan buat AC dan sistemnya, tapi juga kesehatan.

Jika diabaikan maka pengharum ini bisa jadi justru akan menimbulkan rasa bau yang merusak kesehatan. Gel yang sudah mencair juga bisa merusak AC itu sendiri. Soal ini Om Gery membahasnya dengan detil sekaligus panduan apa yang harus dilakukan para AutoFamily.

Tidur di dalam mobil pakai AC, bagaimana yang aman?

Nah, itu kejadian sehari-hari dan sudah banyak contoh akibat buruknya. Jika bisa mwmang sebaiknya itu dihindari. Tapi, jika memang tak terhindarkan dan sangat ngantuk dengan resiko tersendiri pula, dalam episode Tanya Bengkel Auto2000ID ini AutoFamily akan dipandu Om Gery dengan sejumlah tips and trick. 

Selain aspek keselamatan, di episode ini juga dibahas berbagai hal teknis lainnya seperti perawatan dan penggunaan AC yang benar.

So, silakan langsung menuju Youtube Channel Auto2000ID. Dan, jangan lupa guys untuk like dan subscribe! (wan)

 

TERKINI
GWM Indonesia dan Ideafest Selenggarakan Diskusi Inspiratif Bahas Transformasi Industri Melalui Pengalaman Baru Hyundai Staria Hybrid, MPV Mewah dengan Teknologi Hybrid Unggulan Daihatsu Kumpul Sahabat Yang Disupport GT Radial, Ajak Pelanggan Setia Berbagi Kebahagiaan di Harapan Indah Bekasi Dealer BYD Cibubur Sebagai Salah Satu Flagship Dealer di Indonesia, Dilengkapi Fasilitas Lengkap