WRC 2021 Monte Carlo: Suninen Korban Pertama, Tanak Pemenang Super SS

Jum'at, 22/01/2021 17:43 WIB

mobilinanews (Monaco) - Ott Tanak (Hyundai) belajar dari pengalaman tahun lalu di Rally Monte Carlo. Sebaliknya Teemu Suninen (M-Sport) tak belajar dari pengalaman Tanak. Hasilnya pun kontradiktif pada seri pembuka WRC 2021, Rally Monte Carlo, Monaco.

Kecelakaan hebat tahun lalu di trek pegunungan Monte Carlo yang membuat mobilnya jatuh ke jurang dan mendarat pada jalan di bawahnya, membuat juara dunia 2019 itu belajar banyak.

Ia sudah paham di area mana menkan pedal gas maksimum dan di mana kendurkan speed. 

"Selan itu mobil kami jauh lebih stabil dibandingkan tahun lalu," kata Tanak usai memenangi SS awal sekaligus menjadi pereli pertama yang memenangi SS di seral WRC tahun ini. 

Ia unggul sementara atas pereli muda Toyota Kalle Rovanpera di urutan kedua. Tapi itu baru di dua SS awal. masih ada 12 SS lagi yang jadi lahan tarung.

Yang menarik adalah apa yang menimpa Suninen. Sebelum celaka di SS1 sebenarnya pace mobilnya sangat baik, sudah unggul 0,5 detik dari Tanak.

Entah terlalu nyaman dengan mobil atau sangat percaya diri, ia terus geber mobil secara maksimal.

Akibatnya, mobil selip di trek yang memang licin, mengantam tebing di sisi kiri, dan langsung terbang ke sisi kanan. Masuk jurang dan berguling-guling. Untung ia dan navigator selamat tanpa cidera berarti.

"Semuanya terasa baik. Saya benar-benar merasa nyaman di dalam mobil. Tiba-tiba roda mlintir kehilangan arah. Benar-benar menyedihkan karena mobil sangat baik dan semua orang sudah belerja keras," kata pereli Finlandia itu.

Team Principal M-Sport Richard Millener pun sangat kecewa. Ia sudah berpesan di awal bahwa ini adalah reli yang panjang dengan rute yang kondisi lntasannya bisa berubah-ubah dari kering ke basah dan sebalinya.

"Pace mobil kami sangat bagus, tapi apa artinya jika berakhir begini. Ini bukan yang kami harapkan. (rnp)

 

TERKINI
Sukses Gemilang! PEVS 2024 Jadi Tonggak Perkembangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia Halal Bihalal Nissan Terrano Club Sumatera Barat, Diselingi Mini Adventure Offroad Bajaj Menggebrak Pasar dengan Peluncuran Pulsar NS400, Jadi Produk dengan Ukuran Terbesar Adrian Newey Ternyata Bukan Pindah ke Ferrari atau Mercedes, Tapi Tim Ini Bakal Menampungnya