MotoGP 2021: Andalkan Adik Tiri, Valentino Rossi Mulai Status Baru di MotoGP

Minggu, 24/01/2021 22:35 WIB

mobilinanews (Italia) - Tahun ini Valentino Rossi punya status ganda di MotoGP. Sebagai pembalap di Petronas Yamaha Srt merangkap team owner Sky VR46 Racing Team yang berkolaborasi dengan tim Avintia.

Ini kali pertama manajemen VR46 memiliki tim di MotoGP meski `patungan` dengan Avintia. Salah satu pembalap Avintia musim ini adalah Luca Marini, adik tiri The Doctor yang baru promosi dari Moto2. Runner up Moto2 2020 itu akan bertanding atas nama Avintia namun menggunakan livery VR46 pada besutannya. Rekan setimnya yang juga dari Moto2 sebagai juara 2020, Enea Bastianini, akan sepenuhnya bertanding atas nama Avintia.

Ada rumor berkembang, ini adalah masa transisi VR46 untuk tampil sepenuhnya sebagai tim independen pada musim 2022. Salah satu opsinya adalah mengambil alih aset dan manajemen tim Avintia.  Opsi lain, VR46 akan jadi tim satelitnya Yamaha atau Suzuki.

Kedua anak Italia itu akan membesut Ducati Desmosedici GP19 yang tahun lalu digeber Johann Zarco. Zarco sendiri naik ke tim satelit Pramac Ducati dengan motor yang lebih muda, Desmosedici GP20. Sama dengan rekan setimnya, Jorge Martin, yang juga alumnus Moto2 2020.

"Jebolan Moto2 saat ini menjadi generasi baru yang mendominasi MotoGP. Moto2 menjadi sekolah yang sangat baik jelang masuk ke MotoGP. Praktis semua jebolan Moto2 tampil kompetitif pada tahun-tahun terakhir. Mereka cepat beradaptasi dengan besutan MotoGP," komentar Il Dottore yang tahun ini berusia 41 tahun.

Atas dasar itu Rossi memperkirakan Marini dan Bastianini bisa kompetitif meski keduanya berstatus rookie. Keduanya tampil memukau saat di Moto2 dan keduanya bertarung berebut gelar hingga seri terakhir.

"Mereka berdua punya kelas. Pembalap baik, motor baik, dan tim baik adalah kombinasi yang dibutuhkan untuk tampil kompetitif. Ducati motor hebat, Avintia tim bagus. Jadi, saya pikir Luca dan Enea bakal bisa bersaing sejak awal."

Marini dan Bastianini akan bertarung berebut gelar Rookie of the Year di akhir musim. Menarik dinanti karena keduanya tanding di atas motor ang spesifikasinya sama. Saingan mereka adalah ruki satunya, Jorge Martin, yang kan tampil dengan motor yang lebih baru. (rnp)

 

 

TERKINI
GWM Indonesia dan Ideafest Selenggarakan Diskusi Inspiratif Bahas Transformasi Industri Melalui Pengalaman Baru Hyundai Staria Hybrid, MPV Mewah dengan Teknologi Hybrid Unggulan Daihatsu Kumpul Sahabat Yang Disupport GT Radial, Ajak Pelanggan Setia Berbagi Kebahagiaan di Harapan Indah Bekasi Dealer BYD Cibubur Sebagai Salah Satu Flagship Dealer di Indonesia, Dilengkapi Fasilitas Lengkap