Motor Petualangan Cleveland Ace 400 New Shade, Pakai Warna Padang Gurun

Selasa, 23/02/2021 19:30 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Kabar gembira datang dari Cleveland Cyclewerks untuk pecinta motor klasik di Indonesia. Pasalnya tunggangan anyar mereka Ace 400 New Shade model 2021 hadir dalam dua warna yang lebih stylish.

PT. Sumatra Motor Indonesia sebagai otoritasnya memberikan kelir Canyon dan Sahara dengan mengalirkan pesona warna gurun, yang memadukan mobilitas dan jiwa petualang penunggangnya. Hal ini sesuai dengan auranya sebagai motor petualangan retro klasik.

Presiden Direktur Cleveland CycleWerks Indonesia, Hendra Setiawan mengatakan sentuhan warna baru masuk dalam skema penyegaran agar memberikan pilihan lebih variatif kepada pecinta motor asal Amerika ini.

“Kami senantiasa melakukan penyegaran dalam menghadirkan produk Cleveland Cyclewerks. Dengan adanya warna baru Canyon dan Sahara, harapan kami penggemar varian Ace 400 akan memiliki lebih banyak pilihan warna sesuai keinginan masing masing,” kata Hendra Setiawan di Jakarta, Selasa (23/2/2021).

Warna pilihan baru ini akan melengkapi para pendahulunya yang berkelir Grey Gloss, Black Gloss, Red Gloss, Orange Gloss, Black Matte dan Grey Matte.

Semuanya menguatkan perjalanan Cleveland yang dinamis. New shade 2021 Cleveland Ace 400 tipe Scrambler akan dipasarkan seharga Rp72 juta (off the road).

Sebagai motor petualangan, Ace 400 Scrambler di desain untuk melintasi beragam trek, baik di aspal maupun di medan menantang yang diklaim nyaman, meskipun berboncengan. Kenyamanannya diperkuat Upside Down Suspension yang mengayun empuk.

Motor ini dibekali mesin 400cc silinder tunggal berpendingin (air-cooled), Double Exhaust serta dilengkapi fitur Double Disk Brake plus sistem ABS untuk pengendalian di berbagai medan. Ia menganut sistem injeksi dengan Delphi EFI Control System. Pencahayaannya memakai lampu Bulat LED Headlight. (Elk)

TERKINI
Honda Resmikan Layanan Bodi dan Cat Baru di Mitra Lenteng Agung Depok Jawa Barat, Perluas Layanan Purnajual Hampir 100 Peserta Mengikuti Kompetisi Safety Riding Motor Honda Regional Jakarta-Tangerang, Ini Daftar Pemenangnya Mendukung Pelari Perempuan Berprestasi, Mazda Jadi Official Vehicle Partner Women Half Marathon 2024 Jakarta Begini Cara "Kartini Zaman Now" Belajar Mengendarai Motor yang Aman Bersama Honda