Tes MotoGP 2021 Qatar : Ini Cara Pol Espargaro Menjinakkan Honda RC213V

Minggu, 07/03/2021 20:05 WIB

mobilinanews (Qatar) - Debut Pol Espargaro bersama tim Repsol Honda memang tak mengesankan dari segi hasil. Hanya tercepat ke-17 dari 29 pembalap yang ikut sesi tes resmi MotoGP di Losail, Qatar. Kalau jauh dari dari abangnya, Aleix Espargaro (Aprilia) yang jadi rider paling kencang.

Tapi, dari sisi proses adaptasi, pendekatan Pol cukup menarik. Terlebih karena beberapa penggeber RC213V sebelumnya mengeluh dengan liarnya motor itu dan dianggap hanya cocok buat Marc Marquez.

Ia salah satu pembalap yang sangat sibuk di paddock, rajin melihat dan menganalisa data. Termasuk melihat data tester Stefan Bradl yang jadi salah satu rider tercepat.

Di lintasan, Pol menghabiskan 68 laps. Sebanyak 26 laps di antaranya ia gunakan khusus untuk mengenal karakter ban saat dipasangkan dengan RC213V. Sisanya ia gunakan untuk mempelajari kinerja ban belakang, titik pengereman, titik pelepasan rem, dan pengaturan speed saat rebah di dalam tikungan.

"Kini saya sudah mulai terbiasa dengan prilaku ban belakang, juga memahami keinginan motor ini di dalam tikungan," sebut Pol yang di hari pertama memang belum mencoba RC213 ke batas kecepatan maksimal.

"Selanjutnya mempelajari dan memahami bagian depan motor. Ini yang paling penting karena dari sektor itu kita mendapatkan marjin waktu dibandingkan pembalap lain. Mulai dari saat pengereman, masuk dan keluar tikungan.," imbuh eks pembalap Yamaha Tech3 dan KTM itu.

Tes hari ini tentu fokus Pol terlebih dulu adalah penguasaan roda depan itu. Jika itu sudah tercapai maka saatnya ia coba kemampuan RC213V ke batas maksimal seperti selalu dilakukan Marquez. Karena itu pula usai tes hari pertama, Pol mengaku membongkar data Bradl dan membuat analisa bersama timnya.

"Ada beberapa tempat yang kurang lebih kami melakukan hal yang sama. Tapi di sektor lain saya harus belajar. Ini suatu hal yang normal. Stefan sudah lama di atas motor ini dan tahu batasannya," ucap Pol yang sementara ini hanya kalah 1 detik dari test rider Honda itu.

Jika pada tes hari ini ia sudah bisa kuasai bagian depan motor dan imbangi catatan waktu Bradl, maka itu adalah tanda positif adaptasi Pol dengan RC213. (rnp)

 

TERKINI
WRC 2024 Rally Portugal: Duel Penentuan Ogier dan Tanak di Super Sunday, Neuville Cukup Amankan P3 6 Hours of Spa-Franchorchamps 2024 : Dihajar Earl Bamber, Buyar Harapan Sean Gelael dan WRT 31 Kembali Naik Podium Mazda CX-5: Eksklusivitas dan Keunggulan dalam Sebuah SUV, Bikin Brand Korea Minder Menilik Kecanggihan BYD Sea Lion 07, SUV Revolusioner dari BYD dengan Teknologi Fast Charging Mengagumkan