MotoGP 2021 : Perdana Bawa RC213V Dengan Tangki Penuh, Pengalaman Penting Pol Espargaro

Selasa, 30/03/2021 21:10 WIB

mobilinanews (Qatar) - Debut Pol Espargaro di atas RC213V andalan tim Repsol Honda tak terlalu buruk di GP Qatar. Start ke-12 tapi finish urutan 8 dianggap positif oleh bosnya. Tapi, justru Pol tak puas. 

Harusnya ia bisa finish lebih bagus, bahkan ke lima besar andai tak terlalu hati-hati di awal balapan. Berangkat dari urutan 12 pasti sangat beresiko crash pada beberapa tikungan awal, terlebih karena rem RC213V yang sangat sensitif. Sedikit saja teknan berlebih bisa bikin motor langsung out.

"Namun yang paling utama adalah ini pengalaman pertama saya bawa RC213V dalam kondisi bahan bakar penuh. Itu berpengaruh pada handling motor bagian depan. Kini pengetahuan saya meningkat," kata Pol yang dengan pengetahuan barunya merasa akan lebih baik di GP Doha pekan ini pada trek yang sama.

Ya, ini memang kali pertama ia naik RC213V itu dengan bahan bakar pol. Saat winter test maupun sesilatihan GP Qatar ia tak pernah mencoba hal itu. Karena itu, katanya, saat awal balapan ia kesulitan memahami karakter roda depan, membuatnya takut salah dan takut celaka. 

"Saya merasa motor akan sangat mudah melebar dan sangat mudah membentur atau dibentur pembalap lain jika salah dalam pengereman. Saya marah pada diri sendiri karena finish P8, tapi di balik itu saya dapat pengalaman dan pelajaran yang sangat berharga."

Dengan pembelajaran itu Pol kini lebih optimistis memasuki putaran kedua di GP Doha. Ia sudah semakin paham karakter motor barunya yang di amsa lalu disebt sebagai motor paling sulit di grid MotoGP.

"Pada balapan berikutnya saya tak boleh berada di urutan 8. Harus lebih baik. Itu tak mudah, tapi setelah pengetahuan yang saya peroleh di race perdana maka saya sudah tahu apa yang harus dilakukan. Pekerjaan pertama adalah mendapatkan posisi baik di kualifikasi. Jika saya bisa melakukannya maka yang berikutnya pada raceday juga akan lebih baik," tandasnya.

Team Principal Repsol Honda Alberto Puig mengaku puas melihat race perdana Pol dengan RC213V setelah sebelumnya bolak-balik jatuh pada sesi tes dan latihan resmi. 

"Sangat positif, kami puas melihat performa perdananya dalam race. Ia semakin memahami karakter motor dan setelah itu memberikan masukan yang sangat berguna bagi para teknisi," komentar Puig.

GP Doha di Sirkuit Losail berlangsung 2-4 April 2021. (rnp)

 

TERKINI
Paguyuban Motor 4,5 Persen SiPalingPaham Turut Meriahkan The Distinguished Gentleman’s Ride 2024 di Jakarta: Kita Semua Sama Grup Motor Super Ugal Sunmori dan Kunjungi Warung Solo di Kemang: Parkirannya Luas Banget Bamsoet Hadiri HUT ke-6 Motor Besar Indonesia dan Resmikan Basko Auto Gallery di Jakarta Komunitas Toyota Hardtop Padang Gelar Aksi Sosial di Sungai Pinang, Pesisir Selatan, Membangun Sebuah Mushalla