MotoGP 2021: Jack Miller Selesai Operasi, Tidak Fit 100% ke Portimao

Rabu, 07/04/2021 19:27 WIB

mobilinanews (Spanyol) - Usai balapan dua race di Qatar, Jack Miller tak langsung pulang ke Andorra. Mampir ke Spanyol untuk sesegera mungkin masuk kamar operasi.

Pembalap Australia yang berdomisili di Andorra itu tiba di RS Dexeus University, Barcelona, Spanyol, pada Senin (5/4) malam dan langsung masuk kamar bedah. Seperti diberitakan sebelumnya, rider pabrikan Ducati iru menderita arm pump yang jadi penyakit langganan para pembalap motor dunia.

Operasi menyangkut kinerja syaraf lengan itu ditangani oleh dr. Xavier Mir yang sudah menangani banyak pembalap MotoGP. Termasuk operasi pertama Marc Marquez saat patah tulang tangan kanan pada Juni tahun lalu.

"Operasi berjalan singkat dan sukses. Sejak masih di Qatar kami sudah siapkan operasi ini karena memang harus segera dilakukan," kata Miller yang sudah diiserang arm pump sejak sesi tes pra musim tapi sangat terasa saat race GP Doha sehingga tak maksimal di atas motornya karena tangan kanannya sangat lemah.

Miller harus tinggal sehari lagi di rumah sakit untuk pemantaun hasil operasi. Setelah itu ia hanya punya sedikit waktu rehabilitasi jelang GP Portugal di Portimao pada 16 - 18 April 2021.

"Saya tak sabar jalani rehabilitasi agar bisa tampil di Portimao meskipun belum bisa 100%," kata Miller yang saat ini berada di urutan 9 klasemen pembalap.

Saat hampir bersamaan, pembalap tim Tech3 KTM Iker Lecuona ternyata juga harus jalani operasi sama di Valencia, Spanyol. Ia juga kena arm pump di lengan kanannya. Operasi berjalan sukses dan rider muda itu dinyatakan fit ke Portimao. (rnp)

TERKINI
Halal bi Halal Nissan Terrano Club Sumbar Diselingi Mini Adventure Offroad Bajaj Menggebrak Pasar dengan Peluncuran Pulsar NS400, Jadi Produk dengan Ukuran Terbesar Adrian Newey Ternyata Bukan Pindah ke Ferrari atau Mercedes, Tapi Tim Ini Bakal Menampungnya Spesifikasi Seres E1, Peraih Penghargaan Most Affordable EV Car dalam PEVS 2024