Partisipasi Toyota di IIMS 2021 Istimewa Bertepatan Perayaan 50 Tahun di Indonesia

Kamis, 15/04/2021 21:05 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Toyota berkomitmen untuk menghadirkan Mobility Happiness for All di perayaan ulang tahun ke 50 di Indonesia.

Komitmen itu tidak hanya sebatas menyediakan alat transportasi, tetapi lebih dari itu, Toyota juga ingin dapat memenuhi semua kebutuhan mobilitas masyarakat Indonesia yang beragam, termasuk kebutuhan untuk meningkatkan kualitas hidup serta melestarikan lingkungan di sekitar.

“Kami ingin menyampaikan apresiasi atas dukungan berbagai pihak, baik dari pelanggan setia Toyota, masyarakat, maupun pemerintah, yang memegang peran penting dalam perkembangan Toyota dalam 50 tahun di Indonesia," ujar Susumu Matsuda, President Director PT Toyota-Astra Motor, hari ini. 

"Kami bersyukur Toyota dapat berkontribusi dalam perkembangan industri otomotif nasional dan turut mendukung pertumbuhan ekonomi dan sosial di Indonesia."

"Ke depannya, kami tidak hanya akan menghadirkan produk yang lebih sesuai dengan kebutuhan masyarakat Indonesia, namun juga solusi mobilitas yang enjoyable dan personalized,” ujar Susumu Matsuda.

Selain itu, dalam semangat Total Mobility Solution dan juga untuk turut mendukung upaya pemulihan industri otomotif Indonesia, Toyota berpartisipasi di Indonesia International Motor Show 2021 yang merupakan pameran mobil offline pertama di masa pandemi COVID-19, yang diselenggarakan pada 15—25 April 2021, di Jakarta International Expo, Kemayoran, Jakarta.

“Keikutsertaan pada ajang IIMS 2021 ini menjadi sangat spesial bagi Toyota karena bertepatan dengan peringatan 50 tahun Toyota Indonesia," .kata Henry Tanoto, Vice President Director PT Toyota-Astra Motor.

"Kami juga ingin meneguhkan komitmen untuk selalu menghadirkan Total Mobility Solution dalam memenuhi kebutuhan mobilitas masyarakat dan mendukung pemulihan industi otomotif nasional, serta keinginan positif pemerintah untuk percepatan pengembangan kendaraan elektrifikasi di Indonesia,” tambah Henry Tanoto. (bs)

TERKINI
Brand Kendaraan Listrik BYD, Pastikan Tampil di Ajang PEVS 2024 di JIExpo Kemayoran Jakarta OnePrix 2024 Palopo Sulsel : Andi Gilang Crash, Hafid Pratama Sabet Juara Kelas OP1 Expert Race 2 MotoGP Spanyol 2024 : Francesco Bagnaia Pimpin Skuad Ducati, Kuasai Podium Juara OnePrix Palopo 2024 : Andi Gilang dari ART Yogyakarta Juara OP1 Expert, Diwarnai Hujan Deras dan Red Flag