Patuhi Anjuran Pemerintah, Bro Anondo Eko Sampaikan Permohonan Maaf Batalkan Bukber IMI DKI

Rabu, 05/05/2021 20:25 WIB

mobilinanews (Jakarta) -  Rabu (5/5/2021) petang, masuk email dari IMI Provinsi DKI Jakarta dengan ditanda tangani langsung Anondo Eko selaku Ketum IMI DKI Jakarta terpilih.

Redaksionalnya : Merujuk surat dari Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia tanggal 4 Mei 2021, surat edaran nomor 800/278.4/SJ, Tentang Pelarangan Buka Puasa Bersama pada Bulan Ramadhan dan Kegiatan Open House/Halal Bihalal pada Hari Raya Idul Fitri 1442 H/tahun 2021.

Salah satu alasan terbitnya surat Mendagri tersebut, karena terjadinya lonjakan kasus Covid-19 di Jakarta salah satunya dari cluster bukber (buka puasa bersama).

"IMI DKI Jakarta mematuhi anjuran Pemerintah, dengan ini membatalkan acara buka puasa IMI DKI Jakarta 2021 dan memohon maaf atas pembatalan tersebut, yang telah dijadwalkan pada Jumat, 7 Mei 2021," tulis bro AE panggilan akrab Anondo Eko.

Bukber IMI DKI Jakarta rencananya akan dilangsungkan di Aneka Bubur 786 Tandoori Restaurant Jalan Radio Dalam, Gandaria Utara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

"Permohonan maaf atas pembatalan kegiatan buka puasa bersama, dikarenakan kita harus mengikuti kebijakan Pemerintah, berdasarkan surat dari Mendagri. Terima kasih," ungkap Bro AE.

"Kita harus mengikuti kebijakan Pemerintah,  apalagi Ketum IMI Pusat kita, Pak Bamsoet kan pejabat tinggi negara (Ketua MPR-RI). Kita harus menghargai itu yaa," lanjut bro AE.

Secara konfirmasi, bro AE menyebutkan bahwa telah mengundang Pak Bamsoet, Pak Prasetyo Edi Marsudi, Sekjen Pak Ahmad Sahroni hingga Pak Tinton Soeprapto serta telah menyatakan siap hadir.

"Maka itu, sekali lagi kami menyampaikan permohonan maaf kepada para undangan VIP tersebut, demi kebaikan kita semua," pungkas bro AE. (bs)

TERKINI
Brand Kendaraan Listrik BYD, Pastikan Tampil di Ajang PEVS 2024 di JIExpo Kemayoran Jakarta OnePrix 2024 Palopo Sulsel : Andi Gilang Crash, Hafid Pratama Sabet Juara Kelas OP1 Expert Race 2 MotoGP Spanyol 2024 : Francesco Bagnaia Pimpin Skuad Ducati, Kuasai Podium Juara OnePrix Palopo 2024 : Andi Gilang dari ART Yogyakarta Juara OP1 Expert, Diwarnai Hujan Deras dan Red Flag