Wuih! Piaggio Indonesia dan FORWOT Berkolaborasi untuk Kegiatan Sosial

Minggu, 09/05/2021 03:30 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Pada bulan Ramadan 1442 Hijriah, atau bulan Puasa 2021 ini, Forum Wartawan Otomotif (FORWOT) kembali melakukan aksi sosial dengan menggandeng PT Piaggio Indonesia memberikan bantuan kepada yang membutuhkan.

Dalam kegiatan ini, FORWOT menyambangi dua lokasi Majlis Taklim yakni Majlis Taklim Al Amin yang berada di Radio Dalam, Jakarta Selatan dan Majlis Taklim Nurul Islam yang berada di Bambu Apus, Jakarta Timur.

Melalui kegiatan bertajuk Ride and Share ini, FORWOT melakukan buka puasa bersama anak yatim dan dhuafa. Tidak hanya itu, mereka juga turut memberikan santunan Rp 10 juta kepada anak yatim dan dhuafa serta pengurus dari kedua majlis taklim tersebut.

“Sudah jadi kegiatan rutin kami dalam menyambut bulan suci Ramadhan dengan saling berbagi. Terlebih pada tahun ini, FORWOT juga merayakan ulang tahunnya ke-18 tahun. Semoga apa yang bisa kami sampaikan ini bisa bermanfaat bagi yang menerimanya,” ujar Indra Prabowo, Ketua Umum FORWOT Indonesia.

Sejalan dengan kegiatan tersebut, Piaggio Indonesia menyambut bulan suci Ramadan dengan program “Ride More, Share More” untuk brand Piaggio dan “Live More, Share More” untuk brand Vespa.

Melalui program ini Piaggio Indonesia mengajak seluruh pecinta Piaggio dan Vespa segera mewujudkan keinginannya dalam memiliki skuter idaman yang siap mendampingi dalam merayakan berbagai momen spesial.

“Program ini menjadi bentuk semangat berbagi yang ingin kami sebarkan kepada para penggemar otomotif roda dua salah satunya dengan memberikan kemudahan lebih kepada setiap cinta kami dalam mengakses produk Piaggio dan Vespa dengan penawaran eksklusif hanya pada periode ini,” ujar Robby dari Piaggio Indonesia. (hf)

TERKINI