F1 2021 Austria: Max Verstappen P1, Lewis Hamilton Pasrah Tunggu Mukjizat

Sabtu, 03/07/2021 22:15 WIB

mobilinanews (Austria) - Ribuan pasukan Orange Army bergemuruh di Sirkuit Red Bull Ring, Austria seusai pembalap Max Verstappen (Red Bull Ring Honda) mencatatkan diri jadi pole sitter GP Austria, Sabtu (3-7-2021).

Jumlah pendukung fanatik Verstappen itu akan berlipat saat race Minggu (4/7/2021) esok. Pesta Belanda!

Sebanyak 60.000 penonton dipastikan hadir di Sirkuit Red Bull Ring pada balapan Minggu besok. Ini kali pertama penonton F1 sejak tahun lalu dibiarkan masuk dengan kapasitas penuh.

Sebanyak 75% dari jumlah itu dipastikan pendukung Verstappen yang datang berbondong dari Belanda. Besok mereka akan menjajah Red Bull Ring dan persiapkan pesta kemenangan.

Menang?

Ya, secara teknis tak ada alasan untuk tidak menjagokan Verstappen meraih kemenangan. Sepanjang pekan performa RB16B besutannya tak ada cela.

Satu-satunya yang bikin kecewa pemablap Belanda itu adalah penampilan pada run ke-2 atau terakhir di sesi kualifikasi Q3. Ia gagal meraih kecepatan yang diinginkan, malah lebih lambat dari catatan waktu di run pertama.

Untungnya, catatan awal 1:03,720 itu sudah cukup menjadi pole position.

"Sempat kecewa, tapi secara keseluruhan kami punya segalanya untuk balapan besok. Saya hanya inginkan penambahan poin untuk menjauh di klasemen," kata pembalap 23 tahun yang kini unggul 18 poin dari Hamilton di klasemen.

Target yang sangat realistis. Pekan lalu menang di trek sama, pekan ini tampil dominan saat latihan dan kualifikasi, dan besok start terdepan maka kemenangan sudah tampak di depan mata.

Peluang semakin besar bisa meninggalkan Hamilton karena pembalap Mercedes itu di bawah Lando Norris (McLaren) yang start front row mendampingi Verstappen serta Sergio Perez (Red Bull Honda) di P3.

Formasi start demikian, jelas keuntungan besar buat Verstappen. Hamilton harus lewati Perez (yang pastinya akan ditugaskan Red Bull Honda membendung Hamilton sejak awal) dan Norris sebelum mendekat Verstappen.

Dengan performa W12 saat ini maka kedua pembalap itu saja sudah bisa jadi beban berat Hamilton.

"Akan jauh lebih menyulitkan ketimbang minggu lalu. Kami tak bisa berbuat apa-apa melawan mereka. Saya hanya akan mengikuti bagaimana jalannya lomba, sembari terus berusaha memperbaiki posisi dan menjaga tak ada keruskan pada mobil," kata Hamilton yang tampak pasrah dan tercenung lama di dalam mobilnya usai kualifikasi.

Rekan setim Hamilton, Valtteri Bottas, akan start dari P5. Membuat Mercedes kesulitan menerapkan strategi tim selain menunggu apa yang terjadi di awal balapan dan setelah itu baru susun taktik. 

"Yang harus kami lakukan adalah mengubah dan temukan set up terbaik untuk balapan besok," kata Bottas untuk coba tetap optmistis.

Hujan yang tadinya diharapkan Hamilton turun saat balapan, ternyata kini berubah tak akan ada hujan. Kalau hujan ia masih punya kesempatan besar untuk meraih kemenangan.

Tapi, namanya balapan, selalu ada kejutan tak terduga. Apa saja bisa terjadi. Di atas kertas memang hanya mukjizat yang bisa bawa Hamilton meraih kemenangan.

Tapi, siapa yang tahu apakah mukjizat itu besok ada atau tidak untuk Hamilton? Apa pun bentuknya. (rnp)

STARTING GRID GP AUSTRIA MINGGU (4/7)

1 Max Verstappen Red Bull 1:03.720

2 Lando Norris McLaren 0.048s
3 Sergio Perez Red Bull 0.270s
4 Lewis Hamilton Mercedes 0.294s
5 Valtteri Bottas Mercedes 0.329s
6 Pierre Gasly AlphaTauri 0.387s
7 Yuki Tsunoda AlphaTauri 0.553s
8 Sebastian Vettel Aston Martin 0.850s
9 George Russell Williams 0.871s
10 Lance Stroll Aston Martin 0.898s
11 Carlos Sainz Ferrari 1:04.559
12 Charles Leclerc Ferrari 0.041s
13 Daniel Ricciardo McLaren 0.160s
14 Fernando Alonso Alpine 0.297s
15 Antonio Giovinazzi Alfa Romeo Racing 0.524s
16 Kimi Raikkonen Alfa Romeo Racing 1:05.009
17 Esteban Ocon Alpine 0.042s
18 Nicholas Latifi Williams 0.186s
19 Mick Schumacher Haas 0.416s
20 Nikita Mazepin Haas 0.952s

TERKINI
Honda Resmikan Layanan Bodi dan Cat Baru di Mitra Lenteng Agung Depok Jawa Barat, Perluas Layanan Purnajual Hampir 100 Peserta Mengikuti Kompetisi Safety Riding Motor Honda Regional Jakarta-Tangerang, Ini Daftar Pemenangnya Mendukung Pelari Perempuan Berprestasi, Mazda Jadi Official Vehicle Partner Women Half Marathon 2024 Jakarta Begini Cara "Kartini Zaman Now" Belajar Mengendarai Motor yang Aman Bersama Honda