Auto2000 Bagi 23 Ribu Paket Sembako Untuk Masyarakat Terdampak Covid-19

Selasa, 14/09/2021 20:01 WIB

mobilinanews (Jakarta) – Auto2000 memberikan kontribusi dalam meringankan beban masyarakat dengan menyalurkan sumbangan paket sembako. Hal ini sebagai bentuk pelaksanaan Corporate Social Responsibility (CSR) untuk masyarakat sekitar cabang Auto2000.

Dalam program CSR ini, Auto2000 sudah menyalurkan lebih dari 23.000 paket sembako melalui 126 cabang di seluruh Indonesia. Pembagian paket donasi dilakukan oleh pimpinan dan karyawan cabang Auto2000 disaksikan oleh aparat setempat.

Donasi yang diberikan berupa kebutuhan pokok sehari-hari seperti beras, gula, minyak goreng, susu, mie instan, dan kebutuhan hidup lainnya, serta kebutuhan untuk mencegah penularan Covid-19 di antaranya berupa hand sanitizer, masker kain, dan sabun cuci tangan.

Paket sembako ini, diberikan kepada warga terdampak secara ekonomi yang tinggal di lingkungan sekitar kantor cabang Auto2000 berdasarkan rekomendasi dari perangkat RT dan RW setempat.

Dengan cakupan 126 cabang Auto2000 yang berada di wilayah pulau Jawa, Sumatera, Kalimantan, dan Bali, serta kedekatan personal dengan warga sekitar, membuat program mulia ini dapat menjangkau banyak keluarga tidak mampu.

Program CSR lain yang dilakukan oleh Auto2000 adalah dengan memberikan bantuan kepada warga Kampung Berseri Astra(KBA), yang terdampak COVID-19. Bantuan diberikan dalam bentuk dukungan upaya mencegah penularan virus Covid-19 dan menggerakkan roda perekonomian setempat.

Donasi Auto2000 peduli masyarakat terdampak Covid-19 ini sejalan dengan program yang dijalankan oleh Astra International #SemangatSalingBantu dalam membantu masyarakat yang mengalami kesulitan ekonomi dan berupaya mencegah penularan virus Covid-19.

Chief Executive Auto2000, Martogi Siahaan mengatakan kepedulian mereka kepada masyarakat sebagai bagian dari uoaya bersama saling mendukung dalam kesulitan bersama khususnya di masa pandemi ini.

“Pada saat pandemik ini kami ingin meringankan beban, membantu dengan menyalurkan paket sembako dan kebutuhan lainnya bagi warga yang terdampak di sekitar cabang Auto2000. Harapannya, hal ini juga menjadi penyemangat bahwa kita semua, bersama-sama bisa melalui pandemik ini” ungkap Martogi.(Elk)

TERKINI
WRC 2024 Portugal: Toyota Gazoo Racing Mainkan Duet Sebastien Ogier dan Kalle Rovanpera, Hyundai Munculkan Sordo Belkote Dukung Penuh JDM Funday 2024 di Sirkuit Mandalika Lombok, Disambut Animo Tinggi Sportcar Jepang PEVS 2024: NETA Auto Indonesia Catat Prestasi Gemilang Cetak 108 SPK, Ini Fitur Unggulannya Wuling Cloud EV Raih Penghargaan The Most Tested Car di PEVS 2024, Segini Pesanan yang Diperoleh