Dukung Motor Listrik, Piaggio Siap Bangun Stasiun Hingga Tempat Penukaran Baterai

Rabu, 27/10/2021 16:50 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Grup Piaggio dan perusahaan bahan bakar BP mengumumkan rencana untuk memperluas mobilitas listrik untuk kendaraan roda dua dan tiga di seluruh Asia dan Eropa.

Mereka bekerja sama untuk membangun stasiun pengisian daya, pertukaran baterai, dan opsi layanan penggantian baterai sebagai layanan tambahan untuk kendaraan.

Mengutip statistik EV global yang menjanjikan, pengembangan usahan ini bertujuan untuk meningkatkan infrastruktur dan layanan roda dua dan tiga listrik di berbagai pasar.

Dalam perjalanan kendaraan listrik, tahun 2021 sekitar 250 juta kendaraan roda dua dan tiga yang beroperasi adalah listrik. Mereka memprediksi bila peningkatan terus terjasi, pada tahun 2040, sekitar 80 persen dari armada kendaraan roda dua dan tiga global menggunakan listrik

Untuk itu, percepatan pembangunan infrastruktur pengecasan, dan penukaran baterai akan menjadi sebuah keterlibatan besar dalam transformasi kendaraan konvensional ke kendaraan listrik.

"Kami bekerja sama dengan BP untuk menyampaikan ide dan tawaran revolusi mobilitas kami," kata Kepala Strategi dan Produk Piaggio Group, Michele Colaninno dalam sebuah pernyataan.

Untuk pencapaian bisnis ini, mereka perlu mempromosikan adopsi kendaraan listrik secara luas khususnya sepeda motor, skuter dan kendaraan komersial yang dilengkapi dengan teknologi pertukaran baterai atau pengisian daya plug-in.

Hal ini akan mendorong manajemen siklus baterai yang lebih berkelanjutan. Dan kerja sama dengan BP adalah titik awal yang luar biasa untuk menjalankan strategi kendraan listrik

“Pasar kendaraan roda dua dan tiga yang besar dan tumbuh dengan cepat telah memimpin jalan untuk elektrifikasi dan kami melihat potensi besar untuk pertumbuhan berkelanjutan di Asia dan Eropa,” ujar Wakil Presiden Senior BP untuk mobilitas dan solusi masa depan Richard Bartlett.

Di bawah ikatan MoU ini, Piaggio Group, BP, dan afiliasi Jio-bp akan mulai meluncurkan beberapa strategi ini di India. Dari sana, mereka berniat mengalihkan fokus ke China, Indonesia, Vietnam, dan akhirnya ke seluruh Eropa.(elk)

TERKINI
GWM dan Spirit Global di Ajang Beijing International Automotive Exhibition PT BYD Motor Indonesia Tanda Tangani Kerja Sama Pembelian Lahan dengan PT Suryacipta Swadaya untuk Pengembangan Industri EV BYD Ingin Tampil Beda, Ini Referensi Modifikasi Wuling Air EV dari Tomi Airbrush 3.000 Lebih Konsumen Motor Honda Memilih Jadi Member Honda VIP Card Platinum Plus