Honda Brio 1.300 : Yulianto Adi "Kalahkan" Alvin Bahar Dan Cetak Hattrick

Senin, 30/11/2015 20:05 WIB

mobilinanews (Sentul) – Yulianto Adi dari Mobil Oil Racing Team mencetak hattrick memenangi kelas 1.300 cc Honda Brio Speed Challenge (HBSC) di sirkuit Sentul Internasional, Bogor, Minggu (29/11).

Adi mencetak kemenangan beruntun dari seri 4 hingga 6 kemarin. Menariknya, itu juga berlaku pada kelas Indonesia Touring Car Championship (ITCC).

“Alhamdulillah deh, tiga seri terakhir ini terus menjadi juara pertama. Pada tiga seri terakhir pula, saya memakai mobil yang sama Honda Brio 1.300, kelas yang sama dan sponsor yang sama,” ujar Adi kepada mobilinanews.

Yang mengesankan bagi Adi, tidak hanya berhasil menggondol trofi juara dan uang total Rp 33 juta dari juara umum HBSC 1.300 (Rp 25 juta), juara seri 6 HBSC (Rp 5 juta) dan juara ITCC (Rp 3 juta).

“Saya juga berhasil finish di depan Alvin Bahar di kelas Honda Jazz Speed Challenge. Saya finish ke-4, sedang om Alvin kelima. Mungkin sekali seumur hidup. Ahaha..,” girang Adi.

Seperti ditulis sebelumnya, Alvin bahkan sempat melorot di urutan 14 karena kaca mobilnya berembun ketika terjadi hujan. Pasalnya, All New Honda Jazznya tidak memakai AC. Alvin pun memilih memelankan laju mobilnya.  

TERKINI
Mandalika Radical Experience Diluncurkan di The Elite Showcase 2024 ICE BSD City, Siap Gelar 3 Seri Radical Cup Tips Agar Motor Irit Bensin: Pemeriksaan Tekanan Ban dan Pengaturan Beban F1 2024 Emilia Romagna: Starting Grid Berubah, Oscar Piastri Terlempar dari Front Row,, Ferrari Diuntungkan F1 2024 Emilia Romagna: Max Verstappen Pole Sitter, Raceday 63 Laps Bakal Sulit Ditebak