Duet Pembalap Jerman Sebastian Vettel dan Mick Schumacher Bidik Gelar Ke-7 di Race of Champions 2022

Selasa, 28/12/2021 21:48 WIB

mobilinanews (Jerman) - Enam gelar juara untuk Jerman didapuk duet Michael Schumacher dan Sebastian Vettel di ajang Race of Champions (ROC), event balap dengan peserta para driver papan atas berbagai cabang motorsport. Tak hanya mobil tapi juga reli dan para rider MotoGP.

Gelar ke-7 jadi target Vettel selanjutnya pada ROC edisi 2022 di Swedia pada 5-6 Februari 2022. Pasangannya adalah Mick Schumacher, putra sang legenda F1 yang kini jadi pembalap F1 dengan tim Haas.

Ini kali kedua Vettel, juara dunia F1 4 kali itu berpasangan dengan Mick di ROC. Kedua driver Jerman beda generasi itu tampil perdana pada ROC 2019 di Meksiko dengan hasil runner up (juara 2).

"Tujuan utama ikuti event ini adalah mencari kesenangan karena event ini penuh tantangan. Tentu setelah runner up pada 2019, saya dan Mick berharap bia menjadi juara untuk Jerman," kata Vettel yang kini membalap untuk tim Aston Martin di F1.

"Seperti sebelumnya, sangat menyedihkan karena Michael tak ada di sana untuk menonton kami," imbuh Vettel soal Schumi yang hingga saat ini masih terbaring sakit sejak kecelakaan ski pada 2013 dan dalam keadaan koma sekian lama.

Seperti Vettel yang dalam beberqpa hal menjadi mentornya di F1, Mick pun menganggap penampilan keduanya di ajang ROC sebagai selingan semata untuk mencari tantangan dan kesenangan dengan mengendarai beberapa macam jenis mobil balap.

"Dua tahun lalu di Meksiko kami nyaris menjadi juara. Kini kami punya waktu dan kesempatan untuk menjadi juara," ucap Mick, juara dunia F2 2020 yang tahun ini melewati debutnya di F1 dalam status nprogresif meski gagal meraih poin.

Kalau biasanya ROC berlangsung di dalam stadion sepakbola (termasuk  Wembley Stadium dan Stade de France) dengan kemasan entertaintment, edisi ROC 2022 di Swedia akan berlangsung di jalur es dan salju di Laut Baltik.

Pesertanya tak hanya dari trek F1, tapi juga datang dari IndyCar dan Nascar, serta para pereli duniaseperti biasanya. Untuk seri Swedia ini pereli yang sudah terdaftar antara lain Sebastien Loeb (Prancis), Petter dan Oliver Solberg (Norwegia).

Dari lintasan F1, pesaing Vettel/Mick datang dari duet Finlandia Mika Hakkinen (juara dunia F1 2 kali) dan Valtteri Bottas. (rnp)

 

 

 

TERKINI
Honda Resmikan Layanan Bodi dan Cat Baru di Mitra Lenteng Agung Depok Jawa Barat, Perluas Layanan Purnajual Hampir 100 Peserta Mengikuti Kompetisi Safety Riding Motor Honda Regional Jakarta-Tangerang, Ini Daftar Pemenangnya Mendukung Pelari Perempuan Berprestasi, Mazda Jadi Official Vehicle Partner Women Half Marathon 2024 Jakarta Begini Cara "Kartini Zaman Now" Belajar Mengendarai Motor yang Aman Bersama Honda