Berkenalan Dengan Trax, SUV Baru Chevrolet (Kabin Mewah & Nyaman)

Selasa, 08/12/2015 13:57 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Cukup mengulas soal performanya, sekarang mobilinanews diajak untuk mengeksplore sisi kabin Chevrolet Trax. Secara umum, SUV produksi Korea ini menawarkan kenyamanan dan kemewahan lebih di sisi kabin. Mulai dari desain dashboard serta material yang digunakan melapisi jok cukup menjanjikan.

Kesan gelap pada warna interior semakin menegaskan kesan elegan dipadu aksen silver di beberapa bagian seperti konsol, doortrim, setir dan lainnya. Di lingkar kemudinya sudah berlapis bahan kulit sehingga terasa sangat nyaman saat digenggam.

baca juga: chevrolet-performa--akselerasi/" target="_blank">Berkenalan dengan Trax, SUV baru Chevrolet (Performa & Akselerasi)

Dashboard dan lingkar kemudi Trax menawarkan kesan elegan

Paling istimewa adalah hadirnya power supply 230V untuk keperluan charge. Mengakomodasi penumpang untuk melakukan aktifitas kerja dengan laptop tanpa khawatir baterai laptop ngedrop.

Juga fitur konektifitas Mylink yang tersemat pada layar touchscreen berukuran 7", menerima sambungan telpon jadi tidak ribet.

Kapasitas cargo 1.370 liter juga jadi keunggulan lain dari Chevrolet Trax. Muatan barang jadi lebih banyak. Khusus pada tipe LTZ, Trax menawarkan fitur sunroof layaknya mobil-mobil mewah.

baca juga: chevrolet-desain-tipe-harga--warna-pilihan/" target="_blank">Berkenalan dengan Trax, SUV baru Chevrolet (Desain, Tipe, Harga & Warna Pilihan)

Di tipe LTZ hadir power sunroof

TERKINI
Honda Resmikan Layanan Bodi dan Cat Baru di Mitra Lenteng Agung Depok Jawa Barat, Perluas Layanan Purnajual Hampir 100 Peserta Mengikuti Kompetisi Safety Riding Motor Honda Regional Jakarta-Tangerang, Ini Daftar Pemenangnya Mendukung Pelari Perempuan Berprestasi, Mazda Jadi Official Vehicle Partner Women Half Marathon 2024 Jakarta Begini Cara "Kartini Zaman Now" Belajar Mengendarai Motor yang Aman Bersama Honda