Honda Luncurkan CBR1000RR-R Fireblade SP 30th Anniversary, Tunggangan Balap untuk Harian

Jum'at, 18/03/2022 09:30 WIB

mobilinanews (Jakarta) – PT Astra Honda Motor (AHM) menghadirkan motor baru CBR1000RR-R Fireblade SP untuk penggemar big bike di Tanah Air. Motor ini berstatus edisi khusus dalam merayakan 30 tahun kehadiran Fireblade.

Tunggangan baru Honda dengan nama CBR1000RR-R Fireblade SP 30th Anniversary ini, diklaim merupakan salah satu motor dengan performa tinggi. Sebagai motor kencang berperforma tinggi, motor ini layaknya tunggangan MotoGP yang bisa dikendarai di jalan raya/

Terinspirasi dari Honda RC213V MotoGP dan RC213V-S, CBR1000RR-R Fireblade SP mendapat rombakan intake system untuk menaikkan performa mesin pada putaran menengah, serta penambahan gigi sprocket belakang untuk perbaikan akselerasi dan menambah rigiditas handling.

CBR1000RR-R Fireblade SP 30th Anniversary tampil beda dengan kombinasi tricolor merah, putih, dan biru, ditambah detail penanda edisi spesial 30 tahun pada beberapa titik.

Marketing Director AHM Thomas Wijaya menyampaikan CBR1000RR-R Fireblade SP edisi spesial 30 tahun ini hadir dengan kesempurnaan menyeluruh untuk para pecinta big bike di Indonesia, terutama yang menginginkan sepeda motor berfitur terbaik, serta ingin merasakan sensasi berkendara maksimal di sirkuit.

”CBR1000RR-R Fireblade SP Edisi Spesial 30 tahun akan memberikan pengalaman berkendara tertinggi. Kehadirannya di Tanah Air didukung layanan terbaik di jaringan Big Wing Honda yang siap memberikan layanan premium bersama tim terlatih untuk menemani pecinta flagship big bike Honda,” kata Thomas.

Tunggangan spesial ini mendapat Headlight full LED. Terdapat winglet yang diadopsi dari Honda RC213V untuk menambah downforce, membuat sepeda motor tetap stabil saat berakselerasi, atau melaju kencang saat keluar dari tikungan.

DNA motor balap yang tercermin dari aplikasi Air-ram Duct (lubang udara) di bagian depan akan mengalirkan udara segar langsung menuju airbox, sehingga suplai udara lebih sempurna, mendukung tujuan keseluruhan peningkatan performa pada putaran mesin menengah.

Cover tangki bahan bakar tetap berdesain ergonomis, sementara sasis utama CBR1000RR-R SP menggunakan bahan aluminium, mendekap mesin lebih baik untuk memperbaiki kelincahan berkendara.

Mesin 999,9 cc DOHC 4-silinder inline mengalami banyak peningkatan dibandingkan generasi sebelumnya. Konfigurasi mesin ini sama persis dengan RC213V (bore x stroke : 81 mm x 48,5 mm). Tenaganya maksimal tercatat 160 kW (215 hp) @14.500 rpm, dan torsi maksimal mencapai 112 Nm @12.500 rpm.

Honda CBR1000RR-R SP Fireblade Edisi Spesial 30 Tahun dengan warna khas Honda Tricolor ini dipasarkan dengan banderol Rp1,058 miliar on the road wilayah DKI Jakarta. (Elk)

TERKINI
Brand Kendaraan Listrik BYD, Pastikan Tampil di Ajang PEVS 2024 di JIExpo Kemayoran Jakarta OnePrix 2024 Palopo Sulsel : Andi Gilang Crash, Hafid Pratama Sabet Juara Kelas OP1 Expert Race 2 MotoGP Spanyol 2024 : Francesco Bagnaia Pimpin Skuad Ducati, Kuasai Podium Juara OnePrix Palopo 2024 : Andi Gilang dari ART Yogyakarta Juara OP1 Expert, Diwarnai Hujan Deras dan Red Flag