Tekan Dampak Negatif Bagi Lingkungan, Honda Siap Hadirkan 30 Model Listrik Pada 2030

Rabu, 13/04/2022 17:05 WIB

mobilinanews (Jepang) - Dalam konferensi pers di Tokyo, Jepang, Selasa (12/4/2022) kemarin pihak Honda menyampaikan rencana meluncurkan hingga 30 mobil berbasis listrik secara global pada 2030, dengan volume produksi mencapai 2 juta unit setiap tahunnya.

Dalam pernyataan resminya, Honda yang berusaha mendukung mobilitas masyarakat di seluruh dunia dengan potensi elektrifikasi yang mereka miliki, untuk menekan dampak negatif mobil konvensional bagi lingkungan.

Selama beberapa tahun terakhir, Honda terus mempercepat upaya elektrifikasi. Hal ini akan berdampak baik, karena mereka merupakan salah satu pemain terbesar dunia otomotif.

Melihat penjualannya, setiap tahun Honda menjual 30 juta unit produk, mulai dari sepeda motor, mobil, power product, outboat motor, dan pesawat terbang.

Honda berusaha mewujudkan netralitas karbon untuk semua lini produk serta aktivitas perusahaan yang melibatkan Honda pada 2050.

Untuk mendukung tercapainya visi tersebut, Honda melakukan berbagai upaya sehubungan strategi pengadaan baterai untuk kendaraan berbasis listrik, antara lain melalui kemitraan dengan GM di Amerika Utara, kolaborasi dengan CATL di China, dan Envision AESC di Jepang.

Honda juga akan berupaya mempercepat penelitian serta pengembangan baterai untuk generasi berikutnya. Teknologi baru ini dipersiapkan untuk berbagai model yang akan diperkenalkan ke pasar pada paruh kedua dekade ini.

Pada 2026, Honda akan mulai mengaplikasikan Honda e: sebuah platform EV yang menggabungkan platform perangkat keras dan perangkat lunak.

Melalui kerjasama dengan GM, Honda berencana memperkenalkan EV yang lebih terjangkau pada tahun 2027, dengan biaya serta rentang harga yang kompetitif dari kawasan Amerika Utara.

Melalui inisiatif ini, Honda berencana meluncurkan 30 model EV secara global pada 2030, dengan lini yang lengkap dari mini-EV komersial hingga model-model di segmen premium. Rencananya jumlah volume produksi lebih dari 2 juta unit per tahun.

Untuk itu, Honda akan mempersiapkan operasional produksi EV di China serta pabrik baru di kawasan Amerika Utara, guna memastikan produksi akan berlangsung secara masif di tengah perkembangan elektrifikasi yang bergerak cepat.

Hadir dalam acara tersebut, Toshihiro Mibe, Director, President and Representative Executive Officer Honda Motor Co., Ltd.

Acara ini juga dihadiri oleh Kohei Takeuchi, Director, Executive Vice President and Representative Executive Officer, dan Shinji Aoyama, Senior Managing Executive Officer Honda Motor Co., Ltd.(elk)

TERKINI
Brand Kendaraan Listrik BYD, Pastikan Tampil di Ajang PEVS 2024 di JIExpo Kemayoran Jakarta OnePrix 2024 Palopo Sulsel : Andi Gilang Crash, Hafid Pratama Sabet Juara Kelas OP1 Expert Race 2 MotoGP Spanyol 2024 : Francesco Bagnaia Pimpin Skuad Ducati, Kuasai Podium Juara OnePrix Palopo 2024 : Andi Gilang dari ART Yogyakarta Juara OP1 Expert, Diwarnai Hujan Deras dan Red Flag