Road To Jakarta E-Prix 2022: Daffa AB Akui Persaingan Bakal Ketat di Jakarta E-Prix ESport Championship

Senin, 16/05/2022 17:08 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Sim racer belia yang tengah naik daun, Daffa Ardiansa Boedihardjo (Daffa AB) telah siap untuk mengikuti ronde 1 Jakarta E-Prix ESport Championship yang akan dilangsungkan pada Rabu (18/5/2022).

"Saya sih siap aja. Mudah-mudahan bisa persembahkan yang terbaik, meski harus jujur saya akui persaingan cukup berat dan tidak mudah," ujar Daffa AB.

Rencana ronde 1 akan menggunakan mode sirkuit Jalan Merdeka Barat (Monas), ronde 2 sirkuit Senayan serta ronde 3 mode sirkuit Formula E Ancol, Jakarta Utara.

Iya, Daffa AB (14 tahun) berhasil mencetak Best Time of Pre Qualifying Road to Jakarta E-Prix :Jakarta E-Prix E-Sport Championship yang digelar selama 3 hari baru-baru ini.

Daffa AB lolos bersama 21 sim racer lainnya yang menjadi Official Drivers dari sekitar 180-an sim racer yang mengikuti sesi pra-kualifikasi. 

Nama sim racer papan atas Indonesia yang lolos dalam 22 official drivers diantaranya Andika Rama Maulana, Jaka Siswoyo, Arwin Taruna, Ferris Stanley, Anandyo Dwiky hingga Attaya Kenzie.

"Ke-22 sim racer yang lolos sesi Pra-Qualy ini akan mendapat hadiah, pada setiap round dan kejuaraan overall. Tentang berapa nominalnya, masih digodok dan dirumuskan oleh tim," ujar Presley Martono, ketua panitia Jakarta E-Prix Esport Championship.

Total hadiah uang yang diperebutkan sebesar Rp 50 juta. (bs)

ke-22 Sim Racer yang lolos Pra-Kualifikasi :

 

 

 

 

TERKINI
Mazda CX-60: Tawarkan Eksklusivitas dan Kinerja yang Mumpuni di Pasar Indonesia BYD Resmi Meluncurkan Sea Lion 07: SUV Pesaing Tesla Model Y PEVS 2024 : Motor Listrik Gesits untuk Semua, Cicilan Ringan dan Nggak Pake Uang Muka PEVS 2024: Keeway EV Hadirkan 5 Model Terbaru dengan Subsidi Besar, Awas Jangan Sampai Lolos