Yamaha Fazzio Hybrid, Motor Paling Diincar Selama Jakarta Fair 2022 di JI-Expo Kemayoran

Jum'at, 22/07/2022 10:05 WIB

mobilinanews (Jakarta) – Produk Yamaha Fazzio Hybrid-Connected mendapat antusiasme tinggi dari ribuan pengunjung yang hadir di Jakarta Fair Kemayoran (JFK) 2022. Dalam pameran tunggangan yang mengusung teknologi Blue Core Hybrid mencatat angka penjualan tertinggi selama pameran berlangsung

Koordinator Chief Yamaha DDS Jabodetabek, Frengky Rusli mengatakan Yamaha Fazzio Hybrid-Connected menjadi daya tarik tersendiri selama pamaran JFK dan berhasil memberikan pengalaman baru bagi konsumen.

“Tidak bisa dipungkiri, daya tarik Yamaha Fazzio Hybrid-Connected yang luar biasa mulai dari sisi produk, teknologi, dan fitur membuatnya menjadi produk yang paling diincar pengunjung selama JFK 2022. Kami mengucapkan terima kasih kepada para konsumen yang sudah mampir ke booth Yamaha, kemudian antusias bertanya-tanya tentang keunggulan produk, dan penasaran ingin merasakan pengalaman berkendara dengan test ride Yamaha Fazzio Hybrid-Connected," kata Frengky Rusli di Jakarta.

Tingginya permintaan Yamaha Fazzio Hybrid-Connected didukung dengan keunggulan-keunggulan, mulai dari desain yang simple, modern, dan unik, performa dengan teknologi Blue Core Hybrid yang membuat skutik semakin handal dan ramah lingkungan, serta memiliki fitur-fitur canggih termasuk Y-connect.

Motor ini juga menjawab kebutuhan gaya hidup berkendara masa kini yang ingin tampil lebih berkelas, sehingga banyak menjadi incara kaum millennials yang ingin mendapat tunggangan yang tepat sekaligus efisien

Rifky (22), salah seorang pembeli Yamaha Fazzio Hybrid-Connected di JFK mengaku sangat menyukai desain dan semakin puas setelah mencoba performanya. Baginya Fazzio bisa diajak ke mana saja sebagai teman tongkrongan

“Dari awal saya penasaran dengan motor Yamaha Fazzio Hybrid - Connected. Semakin terkenal produknya bikin penasaran, makanya pas Yamaha lagi ada test ride di JFK saya langsung datang untuk mencobanya. Ternyata oke banget dan nyaman. Akhirnya saya beli, karena selain produknya memang saya suka,” ungkapnya.

Sejak kehadirannya di awal tahun 2022, Yamaha Fazzio Hybrid-Connected mendapat 3 penghargaan berturut-turut, sebagai Best of Medium Retro Skutik, Rookie of The Year, kemudian menjadi Most Tested Motorcycle Choice sebagai motor yang paling banyak diminati selama test ride di pameran International Indonesia Motor Show 2022.

Keunggulan teknologi Yamaha Fazzio Hybrid – Connected dilengkapi fitur canggih yang mendukung koneksi dengan smartphone lewat aplikasi Y-Connect. Pengendara dapat terkoneksi untuk mendapatkan update notifikasi telepon dan pesan, Lokasi Parkir, Rekomendasi Perawatan (Engine Oil dan Battery /Accu), Monitoring konsumsi bahan bakar, dan Notifikasi malfunction.

Yamaha Fazzio Hybrid - Connected hadir dengan 2 varian tipe, yaitu Fazzio Lux dan Fazzio Neo, sehingga memudahkan konsumen memilih sesuai karakternya.

Kedua tipe ini juga telah menggunakan Smart Key System (SKS), dimana sistem kunci canggih tanpa anak kunci (keyless) yang dilengkapi dengan fitur Answer Back System untuk memudahkan pengendara mencari posisi parkir motor.(elk)

TERKINI
GWM Indonesia dan Ideafest Selenggarakan Diskusi Inspiratif Bahas Transformasi Industri Melalui Pengalaman Baru Hyundai Staria Hybrid, MPV Mewah dengan Teknologi Hybrid Unggulan Daihatsu Kumpul Sahabat Yang Disupport GT Radial, Ajak Pelanggan Setia Berbagi Kebahagiaan di Harapan Indah Bekasi Dealer BYD Cibubur Sebagai Salah Satu Flagship Dealer di Indonesia, Dilengkapi Fasilitas Lengkap