Garda Oto Siap Menjaga Liburan Anda Tetap Menyenangkan

Rabu, 23/12/2015 18:40 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Libur akhir tahun sudah di depan mata, tentu sudah banyak orang yang mulai melakukan persiapan liburan menuju daerah wisata favorit keluarga yang sudah direncanakan.

Salah satu persiapan yang juga tak boleh terlewatkan adalah soal kendaraan. Kendaraan yang sehat akan menjamin indahnya masa liburan Anda. Bayangkan bagaimana berantakannya perjalanan liburan kalau kendaraan yang digunakan rewel di jalan.

Disinilah letak pentingnya menjadi pelanggan Garda Oto. Di saat Anda liburan, Garda Oto justru bekerja ekstra keras untuk mengawal perjalanan liburan Anda menjadi menyenangkan dengan pelayanan prima.

Baca Juga: Bijak Berkendara Saat Musim Hujan, Hindarkan Anda dari Kerugian

“Menghadapi libur akhir tahun, kami siap mendukung kelancaran dan ketenangan liburan para pelanggan dengan selalu hadir untuk membantu mereka selama perjalanan,” ungkap Head Communication and Event Asuransi Astra, Iwan Pranoto.

Garda Oto, bagian dari Asuransi Astra ini punya layanan untuk memenuhi kebutuhan di saat liburan. Mulai dari pengajuan klaim sampai dengan pertolongan ketika sedang dalam perjalanan.

"Garda Center tetap buka walaupun di hari libur seperti tanggal 24-25 Desember, dan juga 1 Januari. Petugas kami tetap akan melayani pelanggan seperti biasa dengan jam operasional mengikuti pusat perbelanjaan di mana Garda Center berada. Jadi buat pelanggan yang ingin mengajukan klaim, silakan datang ke Garda Center terdekat," ujar Iwan.

Sementara Garda Siaga siap hadir menemani masa darurat Anda di perjalanan dengan Emergency Roadside Assistance (ERA), layanan bantuan darurat di jalan bagi pelanggan Garda Oto baik untuk mengatasi gangguan kecil dan juga layanan derek apabila kendaraan mengalami gangguan dengan kesulitan tinggi. Layanan tersebut hadir 24 jam meski sedang masa liburan.

Emergency Roadside Assistance hadir di daerah-daerah seperti Jabodetabek, Medan, Bandung, Surabaya, Makassar, Lampung, Balikpapan, Cirebon, Padang, dan beberapa wilayah lain di Indonesia. Khusus di daerah Jabodetabek, selain ERA, Garda Siaga juga menyediakan bantuan medis yaitu Emergency Medical Assistance (EMA).

“Dengan menghubungi Garda Akses di 1 500 112, tim Garda Siaga kami akan langsung menuju tempat di mana pelanggan sedang mengalami kesulitan,” tambahnya.

Sekarang juga sudah tidak perlu repot menghubungi Garda Siaga, cukup melalui aplikasi Garda Mobile Otocare dengan memanfaatkan fitur Call Garda Akses yang ada di dalamnya. Aplikasi yang bisa diunduh gratis di App Store dan Play Store tersebut juga punya fitur yang berguna saat perjalanan liburan, seperti fitur near me, untuk mencari SPBU terdekat, supermarket, apotek, dan juga pos polisi terdekat dengan lokasi pengguna.

“Aplikasi ini semakin mendukung kami untuk selalu memberikan “peace of mind” bagi setiap orang,” pungkas Iwan.

TERKINI
Spesifikasi Harley Davidson Heritage Classic 144 Terbaru 2024 Raih Podium Ganda, Federal Oil Yakin Marc Marquez Makin Pede Berebut Titel Juara Dunia MotoGP 2024 Pernyataan Resmi Chery Indonesia, 420 Unit OMODA 5 Alami Masalah! Astra Honda Motor dan WMS Edukasi Tentang Motor Listrik Kepada Ratusan Pelajar SMK di Jakarta-Tangerang