All New Honda BR-V Telah Diekspor ke-8 Negara, Tahun Ini Ditargetkan Menjadi 30 Negara Dengan 7.000 Unit

Minggu, 28/08/2022 00:03 WIB

mobilinanews (Bekasi) - All New BR-V sudah dilakukan ekspor ke beberapa negara sejak diluncurkan pada April 2022 lalu.

"Hingga sekarang, Honda telah mengeskpor 271 unit All New BR-V ke-8 negara Karibia yaitu Jamaica, Antigua, Grand Cayman, Barbados, Trinidad & Tobago, Grenada, St. Kitts serta St Lucia," ujar Yusak Billy, Business Innovation and Sales & Marketing Director PT HPM.

Billy menyampaikan itu para preskon di sela acara BR-V Pop Park (Arena Bermain Keluarga) di Summarecon Mall Kota Bekasi, Sabtu (27/8/2022).

"Kami juga berencana untuk mengirimkan All New BR-V ke berbagai negara lainnya di waktu mendatang," lanjut Billy.

Billy menambahkan bahwa tahun ini All New BR-V akan diekspor total ke 30 negara di dunia. Namun dia belum bisa menjelaskan negara mana saja.

Targetnya 7.000 - 8.000 unit All New BR-V, atau turun sekitar 2.000 an unit. Saat pertama diluncurkan disebutkan bahwa All New BR-V ditargetkan ekspor 10.000 unit.

Soal penurunan target tersebut, menurut Billy, karena terkendala kondisi dunia yang masih dalam pandemi, meski semakin terus membaik.

"Dengan kondisi tersebut, beberapa negara tujuan ekspor All New BR-V masih belum membuka kran masuk mobil dari negara lain," terang Billy.

All New BR-V Pop Park yang dilangsungkan di Summarecon Mall Bekasi didesain untuk arena bermain keluarga, tersedia arena bermain anak, panggung hiburan, lapak merchandise dll.

Bagi pengunjung dan media yang hadir bersama keluarga juga disediakan unit All New Honda BR-V untuk dijajal (test drive) keliling kawasan Summarecon Mall Bekasi yang cukup luas.

All New BR-V Pop Park dilangsungkan hingga Minggu (28/8/2022), dengan akan disemarakkan performance group band GIGI mulai pukul 16.30 WIB.

Bagi yang kangen dengan suara dan aksi panggung Armand Maulana, jangan sampai ketinggalan ya guys. (bs)

TERKINI
NETA Raih Penghargaan `Favourite Car Brand Launch` Untuk NETA V-II di PEVS 2024 MMKSI Relokasi Diler Mitsubishi Motors SUN Malang Kota, Lebih Lengkap dan Nyaman "King Umar" Pembalap Terbaik Indonesia di TCR Asia Series 2024 Round 1 Sepang Malaysia, Ini Sederet Prestasinya GIIAS 2024 Jadi Pameran Terbesar, Ada 11 Hall Untuk Show Kendaraan Hingga Aftermarket