F1 2022: Lewis Hamilton Menolak Pensiun Dini, Kini Siap Teken Kontrak Hingga 2027

Selasa, 04/10/2022 15:26 WIB

mobilinanews (Inggris) - Sudah merebut 'segalanya' di ajang F1, pembalap Inggris Lewis Hamilton rupanya masih mencari sesuatu. 

Sesuatu itu diperkirakan adalah gelar juara dunia F1 8 kali yang bakal super sensasional. Sekarang saja ia sudah bikin sensasi dengan menyamai rekor 7 gelar milik sang legendaris Jerman, Michael Schumacher.

Memiliki 1 atau bahkan 2 gelar lagi pastinya jadi rekor yang entah kapan bisa diraih pembalap lain.

Tahun lalu ia nyaris memperoleh gelar ke-8 itu. Sayangnya, gagal di race terakhir dalam duel dramatis dan kontroversial melawan Max Verstappen (Red Bull).

Sial, di musim ini Mercedes gagal memberinya mobil kompetitif dan jalani musim terburuk sepanjang karir F1-nya.

Meski terpuruk, Hamilton tampak terus berjuang mengembangkan mobil bersama timnya. Ia tetap punya gairah dan menikmati setiap jengkal kemajuan tim.

Kegairahan itulah yang menurut Toto Wolff menjadi dasar utama mengapa Hamilton masih sudi perpanjang kontraknya di Mercedes.

Team Principal Meecedes itu dalam wawancaranya dengan Channel-4 dan dirilis saat GP Singapore lalu memastikan pembalap kesayangannya itu masih akan lama di kancah olahraga ini.

Wolff bilang sudah bicara dengan Hamilton dan ada keinginan Hamilton 5 tahun lagi bersama. Kontrak pembalap berumur 37 tahun (pembalap kedua tertua di F1 setelah Fernando Alonso, 40) ini akan berakhir di musim 2023. Artinya jika kontrak 5 tahun disegel musim ini maka Hamilton akan berada di blantika F1 hingga 2027.

"Saya tahu betul dirinya. Ia akan tetap kompetitif di usia 40-an. Hanya ia yang akan memutuskan kapan berhenti. Ia hanya akan berhenti jika tak lagi menikmati balapan ini atau ada pembalap muda yang sangat hebat untuk menggantikan dirinya," tutur Wolff yang juga sahabat karib Hamilton.

"Kami sudah bicara perpanjangan kontrak dan itu akan terjadi," tandasnya.

Hamilton belum mengomentari ucapan Wollf. Tapi, sejauh ini tak ada tanda-tandanya akan pensiun meski W13 besutan musim ini kalah bertarung. Ia justru mengapresiasi perkembangan teknis besutannya yang semakin maju dan bertanding regular ke zona podium.

"Hanya menunggu kemenangan dan saya yakin akan tiba saatnya," katanya.

Di Singapore kemarin peluang itu terbuka setelah mendapat posisi start P3 di kualifikasi. Sayang, tak terwujud karena mlintir di dalam lintasan. (rnp)

TERKINI
GWM Indonesia dan Ideafest Selenggarakan Diskusi Inspiratif Bahas Transformasi Industri Melalui Pengalaman Baru Hyundai Staria Hybrid, MPV Mewah dengan Teknologi Hybrid Unggulan Daihatsu Kumpul Sahabat Yang Disupport GT Radial, Ajak Pelanggan Setia Berbagi Kebahagiaan di Harapan Indah Bekasi Dealer BYD Cibubur Sebagai Salah Satu Flagship Dealer di Indonesia, Dilengkapi Fasilitas Lengkap