Kawasaki Hadirkan D Tracker X Baru, Ini Spesifikasi dan Harganya!

Sabtu, 15/10/2022 00:18 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Kawasaki telah mengumumkan kehadiran model baru motornya yakni D Tracker X model 2023 untuk pasar Indonesia. Kahadiran model baru D Tracker akan semakin menguatkan brand mereka di segmen supermoto.

Pengembangan Kawasaki pada segmen Supermoto ini karena permintaan pasar yang terus berkembang terhadap model motor ini, mengingat Indonesia menjadi salah satu negara dengan ragam tekstur jalan yang cocok dengan Supermoto.

Model baru D Tracker X menggabungkan suspensi enduro yang menunjang perjalanan panjang dengan kemampuan jelajah untuk berbagai kondisi jalan. Hal ini akan memberikan kenyamanan lebih pada penunggangnya.

Jika di AS dan Eropa KLX300SM adalah pilihan yang populer, maka di Asia, khususnya Indonesia, Kawasaki D Tracker X terus menjadi supermoto yang paling diincar. Hal ini karena supermoto ini memiliki harga yang terjangkau.

Model baru D Tracker X ini hadirkan untuk semakin menarik minat pecinta motor penjelajah ini. Selain itu, model Tracker juga anteng digunakan untuk jalan on road dan yang kini banyak digemari masyarakat.

Berkaitan dengan harga, warna, dan spesifikasi, pihak Kawasaki menyampaikan bahwa tidak yang berubah. Kawasaki berharap model ini akan semakin memberikan pilihan bagi mereka yang doyan dengan model supermoto.

Sebagai informasi, D Tracker X awalnya menggantikan D Tracker di Jepang pada tahun 2008. Motor ini memiliki gaya yang ramping dan memenuhi standar emisi terbaru pada saat itu.

Motor anyar ini menggendong mesin DOHC 249cc, empat katup, berpendingin air, empat langkah, silinder tunggal dipasang pada bingkai perimeter untuk model generasi saat ini yang ditawarkan di Indonesia. Harga D Tracker X dibanderol Rp 69,3 juta.(elk)

TERKINI
Sukses Gemilang! PEVS 2024 Jadi Tonggak Perkembangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia Halal Bihalal Nissan Terrano Club Sumatera Barat, Diselingi Mini Adventure Offroad Bajaj Menggebrak Pasar dengan Peluncuran Pulsar NS400, Jadi Produk dengan Ukuran Terbesar Adrian Newey Ternyata Bukan Pindah ke Ferrari atau Mercedes, Tapi Tim Ini Bakal Menampungnya