7 Mobil Baru Rujukan Keluarga Di 2016

Jum'at, 01/01/2016 03:28 WIB

mobilinanews (Jakarta) – Memasuki tahun baru 2016 yang baru beberapa jam berselang, tidak ada salahnya jika bersama keluarga berencana memiliki mobil idaman baru sebagai pengganti mobil keluarga yang lama. Berdasarkan website express.co.uk setidaknya ada 7 mobil baru rujukan untuk keluarga di 2016.

  1. Ford Ka, generasi terbaru Ka yang generasi ketiga ini, merupakan kelanjutan dari model sebelumnya dengan mengusung konsep 5 pintu ini memiliki platform dasar yang sama dengan Ford Fiesta. Mesin pun masih sama mengandalkan mesin Ford Fiesta namun pengembangan desain konsepnya merupakan kelanjutan model yang pernah diperlihatkan di Brazil di 2013. Soal harga, mobil yang rencananya akan diluncurkan pada musim gugur mendatang dipatok harga sekitar 8 ribu euro.
  2. Suzuki Baleno, mobil yang akan bertarung di pasar mobil kompak ini, sebelumnya telah diperkenalkan di Frankfurt Motor Show, September 2015 lalu. Merujuk pada data statistic, Suzuki Baleno masih memiliki peluang pasar yang cukup besar untuk mobil sekelasnya. Dengan mengandalkan mesin 3 silinder 1000 cc, Suzuki baleno terbaru ini mulai bisa dibeli di pasaran Eropa, musim semi mendatang dengan harga kisaran 12 ribu euro.
  3. Fiat Tipo, mobil yang memiliki kekuatan yang sama layaknya Ford Focus dan VW Golf ini, merupakan awal kebangkitan Fiat Tipo sebagai mobil hatchback keluarga. Pasalnya mesin multijet diesel atau pilihan mesin bensin, telah disertakan aplikasi fitur kenyamanan teknologi tinggi seperti 5.0 inchi touch screen sebagai koneksi infotaintment system dan juga Bluetooth, rencananya akan mulai dijual di awal tahun dengan harga berkisar 16 ribu euro.
  4. Infinity Q30, merupakan bentuk upaya untuk mendominasi pasar mobil premium di Eropa namun dengan sedikit penetrasi. Bagaimanapun hatchback ini telah diluncurkan guna menyaingi model sekelasnya seperti BMW 1 series, Audi 3 dan Mercedes-Benz A-Class. Dari segi desain Infinity Q30 terlihat lebih menyerpai pesaing terketatnya dari Jepang, Lexus. Rencananya mobil yang akan dijual mulai harga 19,780 euro bisa mulai dibeli di awal tahun ini.
  5. Renault Megane, merupakan mobil yang kompetitif di jajaran mobil hatchback keluarga, dan semakin kompetitif jika dibandingkan dengan Renault Ups yang merupakan generasi terakhir dari Megane. Tipe terbaru ini memiliki dimensi yang lebih lebar dan panjang dibandingkan versi sebelumnya dan tampil lebih modern, desain yang sangat menarik perhatian dengan kabin yang telah di upgrade tentunya akan menjadi perhatian tersendiri bagi calon pembelinya. Rencananya akan dijual seharga 16 ribu euro di musim semi mendatang.
  6. Toyota Prius, mobil ini merupakan sebuah wujud revolusi sebuah mobil ramah lingkungan dengan penggunaan teknologi gabungan antara hybrid dengan elektrik. Styling yang merujuk pada mobil bertenaga hydrogen, Mirai namun dengan desain yang lebih futuristic berikut jaminan pembuktian efesiensi membuat harga mobil ini terbilang tinggi dibandingkan lainnya yaitu harga mulai kisaran 25 ribu euro dan mulai dijajakan per musim gugur semi mendatang.
  7. Hyundai Ioniq, merupakan sebuah janji revolusi mobil sebenarnya dari Hyundai yang mulai dipasarkan per akhir tahun 2015. Untuk pilihan teknologi terdapat pilihan mengandalkan tenaga elektrik, plug-in hybrid dan hybrid konfesional. Saying perihal detail lainnya belum terdapat dalam rujukan informasi yang kami rangkum.

Meskipun ke 7 mobil rujukan untuk keluarga di tahun 2016 ini masih mengacu kepada pasar mobil di Eropa. Namun setidaknya ketujuh mobil baru ini bisa menjadi referensi bagi anda dalam memilih mobil baru yang berencana anda beli, meskipun melalui pasar mobil impor di Jakarta sekiranya ketujuh mobil diatas belum masuk dan beredar ke Indonesia di 2016.

1

2

3

TERKINI
BFGoodrich dan Rawtyperiot Luncurkan Kolaborasi High-Performance Fashion F1 2024 Emilia Romagna: Menuju Sesi Kualifikasi, Charles Leclerc lebih Khwatirkan Angin Daripada Verstappen Resmi Dibuka, The Elite Showcase 2024 Dorong Kemajuan Industri Otomotif Indonesia Brio Dominasi Panjualan Honda di April 2024