Juara Nasional Sprint Rally dan Runner Up Rally 2022, Ryan Nirwan Terkesan Dengan Suwarnadwipa Nusantara Circuit Muara Bungo

Senin, 24/10/2022 01:01 WIB

mobilinanews (Muara Bungo) - Kalau saja. Iyaa, kalau saja Ryan Nirwan tidak mengalami masalah pada putaran 2 Kejurnas Rally sekaligus APRC Danau Toba 2022 pada September lalu, dan tidak DNF ceritanya mungkin akan bisa lain.

"Iya seandainya di APRC Danau Toba itu saya bisa 5 besar saja, mungkin pertarungan perebutan gelar juara nasional tahun ini bakal lebih seru kali ya, om," ungkap Ryan Nirwan kepada mobilinanews.

Pereli andalan Toyota Gazoo Racing Indonesia menyampaikan itu, setelah sukses meraih juara pada putaran 4 Kejurnas Rally 2022 yang dilangsungkan di Dusun Baru ke Simpang Bujang Pek (SS 1), Sinar Mas (reserve) putaran 3 dan Sijau (reserve) SS 3.

Sedangkan 4 SS (SS 4 - SS 7) digelar di Suwarnadwipa Nusantara Circuit, Muara Bungo, dengan 2 SS anticlockwise dan 2 SS clockwise (searah jam) dengan format Super SS seperti yang biasa dilakukan di round World Rally Champoinship (WRC).

Kembali ke laptop. Bagi Ryan Nirwan, rally Muara Bungo adalah sesuatu banget. Hari Jumat (21/10/2022) lalu, pereli asal Balikpapan, Kalimantan Timur memastikan diri sebagai juara nasional Sprint Rally 2022.

"Dan hari ini, saya menang 3 SS dari total 7 SS yang mengantar saya dan Adi Indiarto sebagai juara putaran 4 Kejurnas Rally 2022. Saya sangat suka tidak sekadar bisa juara, tetapi sekaligus merasakan trek high speed yang enak untuk memacu GR Yaris Sport di lintasan yang disiapkan teman-teman dari Suwarnadwipa Nusantara Circuit. Topp," senyum Ryan.

Putra pereli senior Roy Nirwan ini juga berhasil menyabet posisi runner up kejuaraan umum rally 2022. Ia kalah dari Rifat Sungkar sebagai juara 1. 

Capaian yang boleh dibilang membanggakan pada tahun pertama Ryan direkrut TGR Indonesia : juara Sprint Rally dan juara 2 Rally 2022.     

Kalau ada sedikit yang disesali, sekali lagi, iya hasil di APRC Danau Toba Rally 2022 lalu. "Karena kan di situ poinnya double. Maka begitu tidak dapat poin, ya sangat berasa (berpengaruh) terhadap hasil akhir," pungkas Ryan. (bs)  

 

 

TERKINI
Sukses Gelar Porsche Sprint Challenge Indonesia, Bagoes Hermanto Terima Penghargaan Porsche Motorsport Night of Champions Suzuki Address 125 2024: Skutik Matic Modern Bernuansa Klasik Yang Tampil Elegan Sambangi Tempat Bersejarah, Wahana Makmur Sejati Ajak Media City Touring Pakai Honda Stylo GT Radial Dukung Daihatsu Kumpul Sahabat Bekasi di Harapan Indah Bekasi Esok