Hari ini Pemerintah Resmi Turunkan Harga BBM

Selasa, 05/01/2016 10:51 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Per hari ini, Selasa, 5 Januari 2016 pemerintah resmi memberlakukan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) yang baru. Harga baru tersebut lebih rendah dari harga BBM sebelumnya. Hal ini dipicu oleh terus merosotnya harga minyak dunia.

Kabar gembira lainnya di awal tahun 2016 ini ialah penundaan pelaksanaan pungutan dana ketahanan energi yang sempat dicetuskan pemerintah beberapa waktu lalu.

Berikut adalah daftar harga jual BBM yang berlaku sejak Pukul 00.00 WIB (5/1) tadi malam :

- Solar dari Rp 6.700 menjadi Rp 5.650
- Solar NPSO Rp 8.300 menjadi Rp 8.050
- Premium non-Jawa Madura Bali dari Rp 7.300 menjadi Rp 6.950
- Premium di Jawa-Madura-Bali dari Rp 7.400 menjadi Rp 7.050
- Pertalite dari Rp 8.250 menjadi Rp 7.900
- Pertamax DKI-Jabar dari Rp 8.650 menjadi Rp 8.500
- Pertamax Jateng-DIY dari Rp 8.750 menjadi Rp 8.600
- Pertamax Jatim dari Rp 8.750 menjadi Rp 8.600
- Pertamax Plus DKI dari Rp 9.650 menjadi Rp 9.400
- Pertamax Dex DKI dari Rp 9.850 menjadi Rp 9.600

TERKINI
Honda Resmikan Layanan Bodi dan Cat Baru di Mitra Lenteng Agung Depok Jawa Barat, Perluas Layanan Purnajual Hampir 100 Peserta Mengikuti Kompetisi Safety Riding Motor Honda Regional Jakarta-Tangerang, Ini Daftar Pemenangnya Mendukung Pelari Perempuan Berprestasi, Mazda Jadi Official Vehicle Partner Women Half Marathon 2024 Jakarta Begini Cara "Kartini Zaman Now" Belajar Mengendarai Motor yang Aman Bersama Honda