Perally Gandewa Dalbo Dari Team Pulang Menang Yogyakarta Siap Ikuti 6 Rd Australia Rally Championsip 2023

Sabtu, 31/12/2022 01:08 WIB

mobilinanews (Melbourne) - Team Pulang Menang dengan perally andalannya Gandewa Dalbo (21 tahun) bertekad untuk mengikuti seluruh 6 round di Australia Rally Championship 2023.

Hal itu disampaikan Wawan Dalbo, owner Team Pulang Menang Yogyakarta dari Melbourne, Australia.

Gandewa Dalbo, perally muda berbakat asal Yogyakarta siap berkiprah dan menimba ilmu di Australia

"Iyaa mas, Team Pulang Menang sudah komit untuk ikut full series Australia Rally Championship 2023 bersama team Activ Rallysport, Melbourne," ungkap Wawan Dalbo kepada mobilinanews.

Menurut Wawan Dalbo yang paman dari Gandewa Dalbo merupakan salah satu perally muda berbakat asal Yogyakarta, Team Pulang Menang bersama Team Activ Rallysport, Melbourne, akan mendukung 2 perally muda, yaitu Gandewa Sanders Dalbo dan Troy Dowel sama-sama berusia 21 tahun.

Troy Dowel merupakan perally Australia ranking #4 Australia Rally Championship 2022.

"Gandewa akan turun di kelas Production dengan mobil baru Rally-3 Fiesta dari M-Sport yang telah kami pesan dari Polandia. Sedangkan Troy akan turun di kelas Outright dengan mobil Mirage Proto," terang Wawan Dalbo yang seorang pengusaha property. 

Gande - sapaan akrab Gandewa Sanders Dalbo - akan membagi waktunya antara kuliah dan mengikuti rally secara disiplin. Seperti diketahui, pemuda blasteran Yogyakarta-Kanada yang baru meraih juara nasional kelas F Sprint Rally 2022, diterima di Monash University Melbourne Australia untuk program S2. 

Karena bakat dan kemauan besar terhadap rally, maka kemudian disupport sang paman Wawan Dalbo merupakan sosok dedengkot offroad Indonesia. Tentu, setelah mendapat green light dari Prof. Dr. Ir. Wiendu Nuryanti, M Arch, Ph D mama dari Gande yang merupakan kakak kandung Wawan Dalbo.

Selamat berjuang ya, Gande! (budi santen) 

2023 RSEA Safety Motorsport Australia Rally Championship Calendar:

Round 1: Rally Launceston, Tasmania – 24-26 March.

Round 2: Forest Rally, WA – 19-21 May.

Round 3: Rally Queensland, Gympie – 14-16 July.

Round 4: Gippsland Rally, Victoria – 25-27 August.

Round 5: Adelaide Hills Rally, SA – 13-15 October.

Round 6: National Capital Rally, Canberra – 24-26 November. 

 

 

TERKINI
HUT ke-1 VIORI Chapter Tangerang, Wahana Makmur Sejati Dorong Komunitas Motor Honda Jadi Pelopor Cari Aman Berkendara Persaingan MotoGP 2024 Makin Ketat, Juara 1 dan 2 Hanya Selisih Dibawah 1 Detik, Ini Buktinya! Round 2 Mandalika Racing Series 2024 Makin Seru, Disponsori Pertamina dan Ada Kelas Baru Kabel Kelistrikan Motor Ternyata Punya Batas Usia, Simak Cara Mengetahui Kabel Masih Layak Atau Tidak!