Hasil Lengkap Kejurnas Slalom 2023 Seri 1 Jogja : Kelas Bergengsi Dikuasai TGR Indonesia, Banteng Motorsport Dapat Dua!

Minggu, 12/03/2023 01:08 WIB

mobilinanews (Yogyakarta) - Makin seru! Itu hasil secara umum Kejurnas Slalom 2023 seri pertama di Sirkuit Stadion Mandala Krida Yogyakarta, Sabtu (11/3/2023) malam.

Betapa tidak, muncul juara-juara baru. Di kelas A (Standar), mencuat nama AM Naufal Safwan dari HRVRT BGM HBM BMB sebagai juaranya.

Kemudian di kelas B (Gerak Roda Belakang), Rivaldi Febriadi dari Banteng Motorsport melesat sebagai pemenangnya.

Canya Prasetyo (tengah) podium juara 1 kelas Wanita

Canya Prasetyo, juga dari Banteng Motorsport, melejit sebagai juara kelas Wanita, diikuti Febriana (Pertamax Racing Team) kedua dan AS Dwi (Whoosah Management) sebagai juara ketiga.

Di kelas F (Modifikasi) yang disebut-sebut sebagai kelas paling bergengsi, para peslalom Toyota Gazoo Racing Indonesia kembali mendominasi. 

Anjasara Wahyu menyabet waktu tercepat pertama, diikuti sekodannnya Adrianza Yunial sebagai tercepat kedua, serta Herdiko Setyaputra tercepat keempat. 

Toyota Gazoo Racing Indonesia juga menyabet juara sebagai juara kelas Tandem, dan juara Kejuaraan Team. 

Para Juara kelas Tandem, Anjas dan Anza dari TGRI juara satunya

"Round 1 MLDSpot Autokhana Kejurnas Slalom 2023 langsung dibanjiri peserta, tercatat ada 151 starter yang turun berlaga di lintasan Mandala Krida Yogyakarta. Dan Puji Tuhan, event berlangsung lancar dan sukses," ungkap Mariachi Gunawan, CEO Genta Auto Sport selaku promotor nasional.

Juga lahir tim-tim baru, salah satunya Rajawali Arkato Racing Team yang di dalamnya terdapat peslalom senior Demas Agil.

Namun juga diwarnai "vakumnya" salah satu tim terkuat, HTJRT Yogyakarta yang melahirkan peslalom bintang dari daerah yakni Adrian Septianto.

"Si Nyong" asal Purwokerto berlabuh ke tim HRVRT Binuang, Kalimantan Selatan. Sedangkan peslalom senior Ricky Herdiana dipinang Banteng Motorsport. (bs)

Hasil Lomba :

TERKINI
Wuling Resmi Buka Pemesanan Cloud EV di PEVS 2024, Harga Pre-book Rp410 Juta FIF Terima Fasilitas Pinjaman Berkelanjutan Senilai 60 Juta Dolar GWM dan Spirit Global di Ajang Beijing International Automotive Exhibition BYD Motor Indonesia Tanda Tangani Kerja Sama Pembelian Lahan dengan Suryacipta Swadaya untuk Pengembangan Industri EV BYD