Surga Ducati Indonesia Dibuka Akhir Maret 2016

Minggu, 24/01/2016 11:00 WIB

mobilinanews (Jakarta) – Setelah resmi mengumumkan diri sebagai distributor tunggal brand Ducati di Indonesia, PT Garansindo Euro Sports akan segera merealisasikan pembangunan infrastruktur baru untuk mengcover sisi penjualan, purna-jual dan juga kegiatan pemasaran.

“Garansindo berkomitmen penuh dalam menjalankan bisnis nya sebagai distributor tunggal brand Ducati di Indonesia. Hal ini akan memiliki dampak positif bagi kami serta pemilik dan calon pemilik Ducati di Indonesia,” ujar Dhani Yahya, Managing Director, PT Garansindo Euro Sports.

“Kami menyadari bahwa kesuksesan brand Ducati di Indonesia tidak hanya terukur dari segi penjualan, melainkan pelayanan purna-jual yang baik.”

Flagship brand center Ducati ini berlokasi di Jl. Kemang Utara No.28 dengan area seluas bangunan mencapai 2.000m². Targetnya, fasilitas Ducati ini akan jadi salah satu yang terbaik di dunia dengan pelayanan 3S (sales, service & spare-parts).

Untuk menghadirkan fasilitas eksclusive Ducati di Indonesia, nilai investasi yang dikucurkan oleh Garansindo mencapai Rp 80 miliar di tahun 2016. Dana tersebut selain untuk biaya pengembangan dealer di Jakarta, Bali dan Surabaya, juga untuk pengembangan SDM penjualan dan teknisi.

“Pelayanan after-sales Ducati yang dimiliki oleh Garansindo dapat melayani Ducati terbaru hingga tahun lama. Seiring dengan dibukanya flagship brand center Ducati, Garansindo akan mengadakan free check-up untuk seluruh unit Ducati di Indonesia, baik yang dibeli secara resmi melalui distributor maupun importir umum. Free check-up akan berlaku selama 1 bulan sejak dibuka nya flagship brand center Ducati,” ungkap Ludiatmo, After-Sales Director, PT Garansindo Euro Sports.

Fasilitas brand Ducati terbaru di Indonesia ini nantinya memberikan pelayanan 3S (Sales, Service & Spareparts) dengan fasilitas service berupa empat service-bay. Sehari bengkel Ducati ini bisa menangani sebanyak 16 unit motor untuk servis berkala maupun modifikasi dengan performance parts.

Selain itu, akan tersedia perlengkapan riding-gear serta apparel untuk mendukung kebutuhan riding serta lifestyle sehari-hari pemilik motor Ducati diseluruh Indonesia.
 
“Kami mengerti betul bahwa pelayanan bagi konsumen merupakan hal yang penting. Sehingga kami sudah tidak sabar menanti pembukaan flagship brand center kami akhir bulan Maret mendatang,” tutup Dhani Yahya.

TERKINI
Brand Kendaraan Listrik BYD, Pastikan Tampil di Ajang PEVS 2024 di JIExpo Kemayoran Jakarta OnePrix 2024 Palopo Sulsel : Andi Gilang Crash, Hafid Pratama Sabet Juara Kelas OP1 Expert Race 2 MotoGP Spanyol 2024 : Francesco Bagnaia Pimpin Skuad Ducati, Kuasai Podium Juara OnePrix Palopo 2024 : Andi Gilang dari ART Yogyakarta Juara OP1 Expert, Diwarnai Hujan Deras dan Red Flag