Raih Pencapaian Terbaik di KFC Danau Toba Rally 2023, Bimo Pradikto Sebut Hasil dari DirtFishRally Amerika

Kamis, 29/06/2023 18:38 WIB

mobilinanews (Simalungun) - Belajar lah hingga ke negeri Cina. Tapi Bimo Pradikto memilih mengikuti pelatihan rally di DirtFish Rally School, Amerika Serikat, 5 bulan lalu. Toh, esensinya sama. Alhasil, Bimo langsung mencetak raihan terbaik di KFC Danau Toba Rally 2023.

Mengandalkan Yaris Proto turun di kelas M2, perally andalan Banteng Motorsport Bimo Pradikto berhasil menyabet posisi runner up kelas M2 dan ke-4 Overall pada event berlangsung Sabtu-Minggu (24-25/6/2023) di wilayah kabupaten Simalungun, Sumatra Utara.

"Alhamdulillah, P4 di Overall dan P2 kelas M2, dijepit mobil R5 (mobil-mobil kelas M1). So far, ini pencapaian terbaik saya di ajang rally," ujar Bimo Pradikto kepada mobilinanews. 

Bimo dan Heru, makin klop dan cocok banget

Dan diakui oleh putra offroader senior H Prasetyo Edi Marsudi ini, pencapaian ini salah satunya hasil dari program sekolah rally yang diikuti Bimo di Amerika Serikat beberapa waktu lalu. 

"Jujur saya akui, sekolah rally di DirtFish kemarin oke banget. Aspek-aspeknya sangat kepake di rally Danau Toba. Jadi lebih terkontrol bawa mobil, nggak terlalu grasak grusuk, lebih santai, lebih enjoy, lebih tahu harus diapain mobilnya. Itu hasil dari sekolah rally di DirtFish," buka Bimo Pradikto

Secara umum, Bimo Pradikto menyebutkan bahwa semua berjalan lancar meski ada beberapa masalah, salah satunya kena penalti karena telat keluar servis area. "But is oke. Kita balik ke kompetisi. Dan gas lagi," ucapnya.  

Walau pun hari kedua (Minggu, 25/6/2023) ada pengurangan SS di Negeri Dolok dan Hota Tonga, sekurangnya masih ada kesempatan kejar waktu di SS Gorbus. "Kita balap is balap, tetap harus maksimalin. Alhamdulillah, di SS terakhir bisa mencetak fastest di kelas M2," terang Bimo Pradikto.

Terima kasih atas support tak henti dari sang ayah

Diakui, progress lain dirasakan mobil juga sudah mulai ketemu settingannya, selesai finetuned komputernya, mobil jadi lebih enak, bawanya lebih nyaman, dan kalem.

"Apalagi sudah ganti suspensi dan rem juga, sehingga mobil so far telah pada kondisi 90 persen. Masih ada sedikt-sedikit pekerjaan di mobil yang harus dibereskan, perlu sedikit lagi yang harus diperbaiki," tutur Bimo Pradikto

Terkait partnernya, M Herkusuma sebagai co-driver, Bimo merasa sudah klop. "Sudah cocok banget, secara Heru co-driver senior. Jadi saya tenang balapan, kita bisa maksimal. Dan, alhamdulillah, setelah hampir 2 tahun menggunakan Yaris Proto akhirnya berada pada kondisi maksimal," tambah Bimo Pradikto.

Bimo Pradikto (tengah), M Herkusuma dan kru Banteng Motorsport

Berikutnya, Bimo akan mengikuti Kejurnas Sprint Rally 2023 seri 3 di Malang, 22-23 Juli. "Insyaallah, saya ikut Sprint Rally di Malang minggu ketiga Juli depan. Saya akan mencoba lebih baik lagi dari kemarin, kami akan come back strong," papar Bimo Pradikto.

Atas hasil ini, Bimo bersyukur kepada Allah SWT, terima kasih kepada bos Banteng Motorsport Prasetyo Edi Marsudi (sang ayah) yang selalu support tak pernah berhenti sampai sekarang, Banteng Motorsport, RFT Motorsport, co-driver M Herkusuma dan Rizal Sungkar (coach).

"Juga terima kasih untuk sponsor Loctite, Moos Originals, Sewing.id, Rupamaya-Creative, Zoo SCBD dan atsumarujkt. Love you all. Alhamdulillah, kita bisa bawa Yaris Proto ini pada persaingan papan atas," pungkas Bimo Pradikto. (budsan)

 

 

TERKINI
Panduan Lengkap Jual Mobil Bekas dengan Sukses Denza Z9 GT Versi PHEV Siap Diluncurkan di Pasar Eropa Bulan Ini Buruan, Simak Beragam Promo Menarik Motor Honda Bulan Ini BAIC BJ-40 PLUS dan BAIC X-55 Hadir Meramaikan Pasar Otomotif Indonesia, Simak Spek dan Keunggulannya