WRC 2023 Estonia: Tercepat 6 Dari 8 Special Stage, Ott Tanak Ditekuk Kalle Rovanpera Gegara Engine Problem

Jum'at, 21/07/2023 23:59 WIB

mobilinanews (Estonia) - Perally tuan rumah Estonia, Ott Tanak, tampil istimewa di home rally-nya. Joki tim M-Sport Ford itu tercepat pada 6 Special Stage (SS) dari 8 SS hingga Jumat (21/7). 

Dua SS lainnya dimenangi juara dunia bertahan Kalle Rovanpera (Finlandia/Toyota Gazoo Racing). Tapi, posisi Tanak di kejuaraan sementara justru terpuruk di peringkat 11 dengan defisit waktu 4 menit 47 detik dari Rovanpera.

Itu adalah konsekuensi yang harus diterima Tanak karena ganti mesin pada Ford Puma Rally1-nya jelang start. Ia diganjar lenalti 5 menit. Artinya, jika tak ada hukuman itu maka Tanak yang memimpin sementara dengan gap 13 detik.

Karena itu Tanak tak harus kecewa dan sangat menikmati perjuangannya.

"Dukungan fans sangat besar seperti biasanya. Putra saya malah menyemangati di garis start. Saya harus terus berjuang untuk membuatnya senang," kata juara dunia WRC 2019 itu

Pengejaran Tanak memang terkesan lamban karena di sisi lain performa Rovanpera juga terbilang mumpuni. Selain 2 kali tercepat di SS, ia juga tak terlalu jauh kehilangan waktu saat Tanak meraih predikat tercepat di 6 SS lainnya.

Sabtu (22/7) hingga hari terakhir pada Minggu (23/7) tersisa 13 SS. Tanak bertekad meneruskan hasil positif sejauh ini tanpa target posisi khusus selain memenangi lebih banyak SS lagi.

Sebab, ia sebut akan sangat sulit melampaui Rovanpera dan Thierry Neuville (Hyundai) yang sementara ini menempati.posis1 dan 2 hasil sementara.

"Kami saat ini seperti menghadapi dua raksasa. Tapi, saya senang, karena mobil kami kompetitif di sini," imbuh Tanak. (rn)

 

 

 

TERKINI
Kymco Like ABS 150i: Skutik Vintage yang Memukau dengan Sentuhan Modern Langkah-langkah Efektif untuk Merawat Kendaraan Anda agar Tidak Cepat Turun Mesin Mengenal Turun Mesin: Penyebab, Gejala, dan Dampaknya Renault Alihkan Fokus Pengembangan Otonom ke Bus Tanpa Pengemudi