Ketika Chery Nimbrung dalam Private Concert HITMAN Bareng David Foster

Sabtu, 12/08/2023 11:10 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Chery Sales Indonesia (CSI) sebagai prinsipal brand premium Chery di Indonesia mendukung Premium Music Experience Private Concert HITMAN David Foster and Friends yang diselenggarakan di Sentul International Convention Center, Bogor, pada  11 Agustus 2023. 

Acara ini merupakan salah satu cara Chery untuk mendukung gaya hidup premium komunitas urban Indonesia melalui pengalaman musik premium yang sesuai dengan karakteristik konsumen Chery. 

Premium Music Experience Private Concert HITMAN David Foster and Friends adalah kolaborasi Chery Sales Indonesia dengan OCBC NISP sebagai wujud program loyalitas yang berkelas dan eksklusif.

Dengan adanya kerja sama ini, maka nasabah prioritas OCBC NISP juga memiliki kesempatan untuk mengikuti uji coba eksklusif produk Chery. Hal ini diharapkan dapat memberikan pengalaman yang lebih mendalam mengenai produk-produk Chery yang berteknologi unggul, berkualitas tinggi, serta fashionable.

"Kami sangat bersemangat untuk mendukung Music Experience Private Concert HITMAN David Foster and Friends bersama OCBC NISP. Kami percaya kolaborasi ini akan semakin memperkuat posisi Chery sebagai merek pilihan bagi konsumen premium di Indonesia," ujar Shawn Xu, Presiden PT Chery Sales Indonesia dan Vice President Chery International

Premium Music Experience Private Concert HITMAN ini merupakan konser perdana David Foster & Friends di Indonesia dari rangkaian tour Asianya tahun ini. 

David Foster ‘The Hitman’ merupakan musisi, produser, dan komposer pemenang 16 Grammy Awards, yang akan mengajak penikmat musik bernostalgia dengan lagu-lagu hitsnya bersama penyanyi kenamaan dunia lainnya, yaitu Katharine McPhee, Michael Bolton, Loren Allred, dan juga Peabo Bryson, serta penyanyi top wanita Indonesia, Raisa.

TERKINI
Seorang Ketua Pengda dan 3 Ketua Pengcab HDCI Dilantik Bersamaan Pada Halal Bihalal HDCI di Sinar Mas Land Plaza Kemarin Masih Bertugas Sebagai Steward di Slalom Ancol, Nurie Salmun Berpulang Tadi Siang Karena Sakit Jantung Nikmati ALVA Experience Center di Gading Serpong O-UNIVERSE: Sebuah Ekosistem Fesyen dan Teknologi OMODA untuk Dunia