Toyota Hardtop Padang Panaskan Mesin Mobil Dengan Short Touring, Buat Kulineran

Senin, 11/09/2023 19:08 WIB

mobilinanews (Padang) - Punya mobil tua itu jangan hanya disimpan di garasi. Pasalnya, jika tidak sering dibawa jalan, ada saja muncul problem. Solusinya harus dipakai dan dibawa jalan keluar rumah.

Itulah yang selalu dilakukan members Toyota Hardtop Padang (THP) di Sumatra Barat.

"Sudah hampir dua bulan kita nggak jalan bareng," sebut Oslan M. Noer, Ketua THP yang membawa FJ40 produksi 1982 berkelir biru. Dua unit tipe yang sama tersimpan di garasi, warna merah dan beige.

Maka digagaslah short touring. Perjalanan kali ini dinamakan "Touring Panjang Umur" yang diadakan Minggu (10/9/2023) ke Solok. Sasarannya kemana lagi kalau bukan tempat makan enak.

"Di sana ada rumah makan yang masakannya enak. Khas dendeng," ajak Rori Pasla yang pernah kesana.

Lalu berangkatlah 11 unit mobil dari titik kumpul di Jalan Hangtuah, Padang. Nah, namanya mobil tua, ada saja yang trouble dalam perjalanan.

FJ40 berkelir biru muda Wan Kunen terpaksa balik arah karena masalah kopling di tanjakan ekstrem Panorama 1 Sitinjau Laut.

Sedangkan FJ45 pick-up warna biru yang dibawa Frengki dititip di Rumah Makan Mintuo, dekat perbatasan Padang dan Solok.

"Gabung sama yang lain aja," alasan Frengki.

Lain lagi yang dialami FJ40 lansiran 1982 milik Alfiandi Aswin yang sempat ngadat.

"Saringan pompa minyak tersumbat, ada kotoran yang masuk. Sejak pulang dari Jambore Land Cruiser di Jambi bulan Maret lalu belum sempat diservis," ungkap Andi yang hardtopnya dibikin ceper.

Bukan hanya Andi yang pakai hardtop ceper. Masih ada dua unit lagi yang dikendarai Rori Pasla dan Martry Gilang Rosadi.

Sekedar info, di Padang masih banyak penyuka aliran hardtop ceper yang mulai booming sejak tahun 1980an dulu.

Ternyata bukan untuk mesin mobil saja agar panjang umur. Setelah ditelusuri, ada anggota THP berulang tahun. Pantas namanya Touring Panjang Umur. "Sekalian merayakan hari jadi saya yang ke-49 tahun," senang M. Faisal yang mengendarai FJ40 putih.

Acara potong kue pun digelar sesampainya di rumah Martry di Padang. "Terima kasih atas perhatian semua rekan THP. Ini sebagai pengikat silaturahmi sesama anggota," pungkas Faisal. (BangVe)

TERKINI
Ancol Jakarta Supersport Championship 2024 Round 2 Berlangsung Sukses, Anondo Eko : Persiapan Lebih Maksimal Pelumas Lupromax Diakui Maksimalkan Performa Mesin di Lintasan Balap Drag Race Harley-Davidson Unveils 2024 Street Glide dan Road Glide: Moge dengan Teknologi Terkini dan Desain Revolusioner American Dreamin` The Dawn of A New Era: Harley-Davidson MY24 Mengukir Sejarah Baru di Jalanan Indonesia