Jelang Libur Natal dan Tahun Baru, Tingkatkan Performa Lampu Kendaraan Untuk Kenyamanan Perjalanan

Jum'at, 15/12/2023 00:48 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Lampu pada kendaraan baik mobil maupun motor perlu mendapat perhatian lebih, karena berkaitan dengan keselamatan berkendara.

Part ini perlu berfungsi optimal saat perjalanan berkenaan dengan liburan Natal dan Tahun baru di penghujung tahun.

Tak hanya itu komponen penunjang lainnya juga perlu diperhatiakan seperti wiper, komponen penyejuk udara dalam kabin atau AC agar memberikan kenyamanan bagi pemobil dan penumpang.

Berkaitan dengan lampu, bengkel spesialis lampu di Jakarta, Yoong Motor Jakarta menaruh perhatian khusus.

Hal ini tentu beralasan karena daya pancar yang dihasilkan pada lampu tersebut dapat membantu pengendara untuk mengenali medan jalan.

Apalagi saat ini sudah memasuki musim penghujan, lampu menjadi satu-satunya penunjuk kondisi jalan saat menembus jalan yang berkabut atau guyuran hujan yang deras.

Menyikapi datangnya musim hujan di penghujung 2023 ini, Yoong Motor Jakarta, bengkel satu atap dengan bengkel modifikasi Tomi Airbrush berbagi tips ringan sebagai salah satu wujud perhatian bagi para pencinta otomotif di Indonesia dalam rangka mengutamakan keselamatan dalam berkendara.

CEO Yoong Motor Jakarta dan Tomi Airbrush, Tomy Gunawan mengatakan lampu memiliki fungsi vital bagi kendaraan, terutama saat perjalanan malam hari dengan medan jalan yang berliku, dalam kondisi hujan lebat atau situasi jalan yang berkabut.

"Perangkat lampu yang berfungsi baik dan terang kami meyakini juga membuat perjalanan liburan Anda di akhir tahun ini menjadi menyenangkan dan memenuhi unsur keselamatan berkendara, sehingga Anda tak perlu khawatir bila dalam perjalanan liburan harus bertemu dengan situasi-situasi tersebut,” ungkap Tomy Gunawan di Jakarta.

Tomy menambahkan bahwa perangkat lampu utama dapat dimaksimalkan tanpa mengubah bentuk originalnya. Ia punya saran pemobil cukup memasang perangkat lampu tambahan pendukung lampu utama.

Hal itu menjadi solusi sederhana yang praktis dan bisa dikerjakan cepat tanpa menunggu berhari-hari untuk pemasangannya. Lampu tambahan tersebut dapat difungsikan sebagai lampu penunjang dan lampu anti kabut.

Sebagai bentuk perhatian dan servis memuaskan terhadap para penggila otomotif diseputaran di Indonesia khususnya di area Jabodetabek, Yoong Motor Jakarta siap memeriksakan fungsi lampu mobil atau motor pemobil.

Untuk memaksimalkan fungsi lampu itu, Yoong Motor Jakarta juga memiliki paket hemat untuk lampu tambahan bagi mobil atau motor Anda.

Tak perlu merogoh kocek banyak, cukup dengan satu jutaan saja, para penggemar otomotif dapat memodifikasi lampu tambahan pada mobil atau motor kesayangan.

Tommy menjelaskan lampu-lampu tambahan tersebut memiliki fungsi dasar yang tidak memberatkan kinerja komponen aki.

Pasalnya lampu-lampu ekstra tersebut biasanya tidak membutuhkan daya yang tinggi.

"Lebutuhannya hanya dikisaran 30 watt untuk low beam dan 55 watt untuk high beam-nya. Lensa lampu juga tak mudah buram karena sudah melalui proses pemolesan di pabrikan sehingga pencahayaannya lebih terang," ungkapnya.

Tak hanya itu, Tomy melalui Yoong Motor Jakarta, Yoong Motor Kelapa Gading dan Yoong Motor Pantai Indah Kapuk (PIK) juga membuka layanan konsultasi soal lampu dalam kaitannya dengan keselamatan berkendara melalui layanan nomor 0815 86 700 800 atau 0811 8215 959.(erwin)

TERKINI
Harley Davidson Model Heritage Classic 114, Melangkah ke Masa Lalu dengan Gaya Masa Kini WRC 2024 Rally Portugal: Ogier Melayang dan Menang, Tapi Toyota Dikalahkan Hyundai di Klasemen Konstruktor MotoGP 2024 Prancis: Rivalitas Marquez Versus Martin Lanjut ke Barcelona, Penentuan Siapa ke Tim Pabrikan Ducati Ancol Jakarta Supersport Championship 2024 Round 2 Berlangsung Sukses, Anondo Eko : Persiapan Lebih Maksimal