Ekspansi Bisnis, Liberty Media Pemilik Balapan F1 Dikabarkan Siap Mencaplok MotoGP, Butuh Sedikitnya Rp62 Triliun

Rabu, 28/02/2024 00:18 WIB

mobilinanews (Spanyol) - Sejak Desember lalu, beredar kencang kabar kalau Dorna Sports siap dijual. Kini kabar baru datang, ada beberapa pihak yang siap membeli, salah satunya yang potensial adalah Liberty Media.

Liberty Media membeli hak komersial dan penyelenggaraan F1 dari tangan Bernie Ecclestone pada 2017. Di tangan perusahaan asal AS ini F1 semakin bertumbuh, tak hanya dari sisi imej dan populasi penggemar, tetapi juga jumlah balapan dengan sirkuit-sirkuit ultra modern dan trek dalam kota.

Kini Liberty Media ingin mengepakkan sayap ke balap roda dua. Tak main-main, serial kompetisi yang dibidik adalah MotoGP. Caranya dengan membeli saham Bridgepoint yang saat ini menguasai kepemilikan mayoritas Dorna Sports selaku pemegang hak komersial dan penyelenggaraan MotoGP.

Beberapa media Spanyol menyebut pihak Liberty sudah menjalin komunikasi dengan Bridgepoint. Harga yang diminta Bridgepoint disebut-sebut sebesar 4 Miliar USD yang jika dirupiahkan berkisar Rp 62 triliun.

Jumlah itu tentu saja tak masalah buat Liberty Media. Mereka serius mengakuisisi kepemilikan MotoGP, terlebih karena ada pesaing yang juga menginginkan hak komersial ajang balap motor terbesar sedunia itu.

Selain Liberty, peminat lain adalah para raksasa bisnis hiburan macam Netflix, Amazon, Disney dan lembaga keuangan macam CVV dan KKR.

Carmelo Ezpelata, pendiri Dorna Sports dan sampai sekarang menjadi pengelola penyelenggaraan MotoGP, tak memungkiri jika perusahaan yang ia dirikan itu memang ingin dijual sejak tahun lalu.

"Saya membenarkan rumor itu. Tanda-tandanya sudah ada," tutur Espelata yang dalam beberapa tahun terakhir lebih banyak menyerahkan operasional Dorna Sports kepada anak lelakinya Carlos Ezpelata.

Ezpelata sendiri mengakui masih acap menerima pesan dari beberapa perusahaan keuangan internasional, termasuk para bankir pemilik bank terkemuka dunia.

"Mereka bertanya apakah Dorna dan MotoGP benar-benar ingin dijual. Sayangnya mereka ini bukan calon pembeli. Mereka hanya ingin jadi perantara," imbuhnya.

Sejauh ini belum ada pernyataan resmi dari pihak Liberty Media maupun Bridgepoint soal berita yang beredar. Belum jelas juga jika nantinya terjadi transaksi apakah penyelenggaraan balap Superbike (WSBK) juga masuk dalam paket atau tidak.

Tak lain karena WSBK juga adalah serial yang dikuasai Dorna. Dan, belum tentu juga Liberty tertarik mengelolanya karena kalah segalanya dibandingkan MotoGP. (rn)

 

 

 

TERKINI
Raih Podium Ganda, Federal Oil Yakin Marc Marquez Makin Pede Berebut Titel Juara Dunia MotoGP 2024 Apresiasi Prestasi Timnas PSSI, Hyundai Berikan Hadiah Hyundai Genesis Electrified G80 Kepada Coach Shin Tae-yong Saling Kejar Poin di Kejurnas Grasstrack Region 4 Putaran 2 Kalimantan Selatan, Ini Dia Jawaranya Astra Honda Motor dan WMS Edukasi Tentang Motor Listrik Kepada Ratusan Pelajar SMK di Jakarta-Tangerang, Tingkatkan Pendidikan Vokasi