NTB Gelar Kejuaraan Dunia MXGP Ketiga Kali, Zulkieflimansyah: Berdampak Positif Bagi Ekonomi dan Pembangunan Daerah

Rabu, 28/02/2024 17:53 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Indonesia akan menjadi tuan rumah ajang balap Motokros MXGP 2024 untuk 2 seri sekaligus. Dalam sebuah pernyataan, Zulkieflimansyah, Chairman MXGP Indonesia 2024, menegaskan bahwa ajang ini memiliki dampak yang jauh lebih luas daripada sekadar perlombaan di lintasan.

"MXGP ini merupakan MXGP yang ketiga yang dilaksanakan, jadi jangan dipandang sebagai balap saja tapi sebagai hal yang menarik dengan dampak ekonomi dan pembangunan daerah kami," ungkap Zulkieflimansyah di Jakarta Selatan, Rabu, 28 Februari 2024.

Menurut Zulkieflimansyah, pembangunan infrastruktur untuk mendukung acara internasional seperti MXGP memiliki dampak yang positif pada ekonomi lokal.

"Ketika kita membuat acara global seperti ini, kita harus membangun fasilitas yang memadai. Dengan singkat, kami melihat banyak dampak ekonomi yang baik untuk daerah kami," tambahnya.

Selain menjadi ajang hiburan dan olahraga, MXGP Indonesia 2024 dianggap sebagai kesempatan untuk memperluas cakupan ekonomi lokal.

"Kami tidak hanya menggelar balapan, tetapi juga berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi dan pembangunan wilayah tempat kami menggelar acara," tegas Zulkieflimansyah.

Dukungan untuk Pembangunan Lokal

Dengan pengaturan yang tepat dan investasi yang dikelola dengan baik, MXGP Indonesia 2024 diharapkan dapat memberikan dorongan signifikan bagi perkembangan infrastruktur dan perekonomian daerah setempat.

Hal itu salah satunya dengan memanfaatkan fasilitas yang disediakan oleh warga setempat.

“Kami mengajak teman-teman yang datang untuk tidak hanya menginap di hotel-hotel, tetapi juga penginapan-penginapan yang disediakan oleh warga,” tuturnya. (krm)

TERKINI
Raih Podium Ganda, Federal Oil Yakin Marc Marquez Makin Pede Bersaing Untuk Titel Juara Dunia MotoGP 2024 Apresiasi Prestasi Timnas, Hyundai Serahkan Genesis Electrified G80 ke Shin Tae-yong Saling Kejar Poin di Kejurnas Grasstrack Region 4 Putaran 2 Kalimantan Selatan, Ini Dia Jawaranya Astra Honda Motor dan WMS Edukasi Tentang Motor Listrik Kepada Ratusan Pelajar SMK di Jakarta-Tangerang, Tingkatkan Pendidikan Vokasi