Pesan Rio Castello, Ketum Motor Besar Indonesia Menyambut Ramadhan 2024

Sabtu, 09/03/2024 01:05 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Menyambut datangnya bulan suci Ramadhan 1445 Hijriah, bikers Motor Besar Indonesia (MBI) mengadakan Sunday Morning Ride alias Sunmori. Waktunya persis menjelang puasa, yakni Minggu (10/3/2024) pagi.

Bagi Ketua Umum MBI Pusat, tentunya ada pesan khusus yang disampaikan.

"Kita sering mengadakan Sunmori, dan ini pekan terakhir sebelum memasuki bulan puasa. Selama Ramadhan temanya berubah, jadi Night Ride," buka H. Satrio Nur Rachmanto, Ketum MBI Pusat.

Menurut pria yang lebih akrab disapa Rio Castello ini, aktifitas bikers harus tetap aktif selama Ramadhan, hanya saja dengan format berbeda.

"Tentunya kita lebih fokus beribadah dan mengadakan kegiatan sosial," terang penyuka motor Victory versi Vision Atlenness dan Victory Police Cross Country Tour.

MBI merupakan organisasi bikers berkembang di Tanah Air. Anggotanya ribuan yang tersebar di beberapa kota.

Klub yang lahir 13 Mei 2018 ini terbilang sukses dalam melebarkan sayap. Bayangkan, dalam kurun waktu 6 tahun, sudah ada 15 chapter terbentuk.

Chapter MBI menyebar, mulai dari DKI Jakarta, Cirebon, Depok, Tangerang, Bekasi, Bali, Bandung, Bogor, Batam, Karawang, Surabaya, Makassar, Riau, Sulawesi Utara dan yang terakhir Sumatra Barat. Sementara Sumedang segera deklarasi. Padahal awal berdirinya hanya terdiri dari puluhan bikers saja.

Nah, sejak awal berdiri MBI telah melakukan giat bakti sosial. "Bahkan pernah digelar secara berseri, yakni di empat tempat sekaligus. Itu pada bulan Juni tahun 2018 lalu," kenang Rio Castello.

Jadi jangan heran, jika bulan suci Ramadhan menjadi agenda khusus bagi members MBI mengadakan bakti sosial.

Ketum MBI ini punya filosofi yang layak dikutip. "Jangan bangga punya teman segudang, tapi pada saat susah gudangnya jadi kosong. Tapi banggalah punya teman meskipun cuma satu, tapi pada saat susah dia punya segudang cara untuk menolongnya," tutur Rio Castello.

"Memasuki bulan Ramadhan ini tetaplah selalu berbuat kebaikan, walau sebutir debu sekalipun, karena kita tidak pernah tau kebaikan mana yang akan membawa kita ke surga kelak. Saya pribadi mengucapkan selamat menjalankan Ibadah Puasa Ramadhan, mohon maaf lahir dan bathin," pungkas Rio Castello. (BangVe)
 

TERKINI
Pernyataan Resmi Chery Indonesia, 420 Unit OMODA 5 Alami Masalah! Astra Honda Motor dan WMS Edukasi Tentang Motor Listrik Kepada Ratusan Pelajar SMK di Jakarta-Tangerang Panduan Lengkap Menjual Mobil Bekas dengan Sukses, Ada 12 Langkah Jitu Raih Podium Ganda, Federal Oil Yakin Marc Marquez Makin Pede Berebut Titel Juara Dunia MotoGP 2024