3 Alasan Jok Motor Perlu Dimanjakan

Selasa, 29/03/2016 20:31 WIB

mobilinanews (Jakarta) – Bagi sebagian orang banyak yang menganggap sepele perihal perawatan jok motor. Namun sesungguhnya jok motor perlu dimanjakan layaknya part lainnya, hal ini dikarenakan jok motor memiliki beberapa potensi yang dapat menganggu kenyamanan berkendara.

“Motor sering kali terpapar panas dan hujan, hal inilah yang menuntut pemilik motor harus lebih memperhatikan kondisinya. Setidaknya ada 3 hal yang perlu disadari sehingga jok perlu dirawat, pertama unsur kesehatan, kedua unsur keamanan dan terakhir kenyamanan,” papar Topo Goedel selaku punggawa rumah modifikasi Tauco Custom.

Ketiga hal yang Topo paparkan sangat berhubungan satu sama lain. Perihal kesehatan, meskipun umumnya jok motor terbuat dari bahan pelapis yang anti air, bukan berarti air tidak dapat menelusup masuk melalui celah kecil seperti jahitan jok yang berpotensi menghidupkan spora atau jamur. Jamur dapat berdampak kepada iritasi kulit yang berawal dari gatal karena jamur.

Dari sisi keselamatan, untuk bahan celana tertentu seperti bahan sutra ataupun nilon, posisi duduk tidak mencengkram dengan baik dan berpotensinya posisi duduk yang meleset saat terjadi pengereman mendadak.

Baca Juga: Kenapa Pelapis Jok Full Sintetik Lebih Mudah Dirawat?

Dari sisi kenyamanan, umumnya jok motor dilapisi dengan warna yang monoton sehingga dari sisi tampilan kurang menarik. Jika saja tampilan motor yang semakin hari semakin trendi dapat diimbangi dengan desain jok yang lebih variatif mengikuti kontur desain bodi, tentunya akan memperkuat nuansa fun to ride.

“Melakukan modifikasi jok motor terbilang gampang-gampang susah karena medianya sangat terbatas, namun tetap dapat disiasati. Permainan two tone colors yang menselaraskan dengan desain warna atau modifikasi pada motor akan membuat motor terlihat lebih apik,” ujar ayah 2 orang putrid ini kepada mobilinanews.

Ditekankan olehnya motif bahan, baik permukaan polos maupun dot akan lebih optimal jika bertekstur doff sehingga daya cengkarm lebih optimal. Sebagi rujukan, Topo biasa menggunakan bahan MBtech yang memiliki mbtech/" style="text-decoration:none;color:red;">mbtech.info/riders/">aksen tekstur carbon fiber dikarenakan memiliki ragam varian warna yang sangat banyak.

“Awalnya saya sering menggunakan bahan pelapis MBtech peruntukan mobil, namun karena tersedia produk khusus motor saya pun beralih. Sepengetahuan saya, bahan tipe ini dibuat dengan spesifikasi kekuatan yang khusus karena sering terpapar panas dan hujan. Apalagi saya senang gas track menggunakan trail yang pastinya membuat jok lebih mudah kotor, tapi gak masalah karena MBtech mudah dibersihkan dan tahan terhadap air dan panas,” pungkas Topo.

Tauco Custom, rumah modifikasi milik topo yang sering melakukan modifikasi dengan style yang anti mainstream, selalu memperhatikan detail jok yang pastinya turut di desain mengikuti motornya. Tertarik melakukan modifikasi motor yang out of the box? Bisa sambangi Tauco Custom yang saat ini berdomisili di Jl Sama Berkah, Beji, Depok atau hubungi Topo di 0812-8853-4865. Dijamin hasil modif ciamik hingga ke detail jok yang lebih nyaman.

                                          Pada sambungan harus disiasati agar tidak ada celah air masuk

TERKINI
3.000 Lebih Konsumen Motor Honda Memilih Jadi Member Honda VIP Card Platinum Plus Hampir 100 Peserta Mengikuti Kompetisi Safety Riding Motor Honda Regional Jakarta-Tangerang, Ini Daftar Pemenangnya IMI Pusat Menyurati Ketua IMI Nusa Tenggara Barat Terkait Pembatalan MXGP 2024 di Sumbawa dan Lombok, Ini Alasannya Mendukung Pelari Perempuan Berprestasi, Mazda Jadi Official Vehicle Partner Women Half Marathon 2024 Jakarta