Bunga Swastika Putri, Kartini Modern Dari Dyandra Promosindo

Kamis, 21/04/2016 15:46 WIB

mobilinanews (Jakarta) – Bunga Swastika Putri, manager of automotive division PT Dyandra Promosindo mengaku tak menyangka sekaligus bersyukur karena ternyata ada pihak-pihak yang memperhatikan, melihat dan mengapresiasi apa dilakukan.

“Dan itu, adalah mobilinanews. Terima kasih atas apresiasi “Kartini Di Balik Kemudi 2016” yang telah diberikan saya,” ujar Bunga. Apresiasi tersebut diselenggarakan di booth mobilinanews IIMS 2016 pada Sabtu (16/4) Kemayoran Jakarta.

Bunga yang masuk Dyandra dengan mengapply lowongan  kerja di Kompas itu pertama masuk memang di otomotif. Sampai akhirnya sempat pindah ke sister company. Pada awal 2015 karena kondisi kembali dipindah ke divisi otomotif.

Lulusan Kriminologi FISIP UI mengaku bersyukur keluarga mendukung. “Mereka sangat mengerti kondisi jika aku lagi ada project. Makanya kalau lagi low session aku usahain spend banyak waktu dengan keluarga,” tutur Bunga.

Job description Bunga di Dyandra Promosindo bertanggung jawab sama pelaksanaan event atau pameran yang terkait industri otomotif.

Menyikapi semangat emansipasi RA Kartini, menurut ibu dari Fabio Putra Marga (2,5 tahun) bahwa setiap perempuan punya perjuangannya masing-masing. Mau bekerja di mana pun atau menjadi ibu rumah tangga.

“Pastinya harus bersamangat dong menjalani semuanya. Itu sebuah wujud dan apresiasi Kartini di era sekarang,” pungkasnya.

Selamat hari Kartini ya Bunga...     

 

TERKINI
Keuntungan Memiliki Wuling Cloud EV, Didukung Layanan Lifetime Core Component Warranty, Ini Penjelasannya Luthfi AB, Crosser Cilik Berbakat Dari Amuntai Kalimantan Selatan Dukung Jambore Nasional Mercedes-Benz Club Indonesia di Bali, Bamsoet : Bantu Pemerintah Promosikan Destinasi Wisata Brand GWM Resmikan Diler 3S Pertamanya di Indonesia