Kota Palembang Gelar Pikoli Open Freestyle 2016

Sabtu, 21/05/2016 19:00 WIB

mobilinanews (Palembang) - Lama tak ada ajang kompetisi freestyle di Palembang, kini para penggemar aksi akrobatik di atas motor yang ada di `Bumi Sriwijaya` bakal segera terpuaskan. Tanggal 28-29 Mei 2016 mendatang, akan hadir ajang kompetisi freestyle bertajuk "Pikoli Open Freestyle 2016" bersamaan dengan gelaran OPI Mall Autoshow 2 yang berlangsung pada 20-29 Mei 2016.

Kepastian terselenggaranya kompetisi ini disampaikan langsung oleh H. Handoko Halim, Ketua Montesz Sport Club (MSC) selaku penyelenggara melalui Ketua Pelaksana event, Fariz Dwi Saputra. "Ide penyelenggaraan kompetisi freestyle ini berangkat dari keinginan untuk memajukan olahraga freestyle yang sempat mati suri belakangan ini," jelas Fariz kepada mobilinanews.

"Tak disangka, animo peserta cukup besar bahkan diluar prediksi. Selain dari Palembang, peserta juga akan datang dari Lampung, Bengkulu, Jambi, Baturaja, Muaraenim, dan Martapura," tambahnya.

Dalam event ini, MSC kerjasama dengan manajemen OPI Mall Palembang yang concern terhadap dunia otomotif dan secara kebetulan menghajat event otomotif akbar OPI Mall Autoshow 2, mengulang sukses pelaksanaan tahun sebelumnya.

Dan untuk lebih merangsang peserta kompetisi, panitia pelaksana mengganjar hadiah dengan nilai yang cukup besar beserta trophy dan piagam penghargaan kepada pemenang. Pemenang pertama sampai ketiga, selain mendapatkan trophy dan piagam, juga berhak mengantongi uang tunai sebesar Rp 1,5 juta (juara pertama), Rp.1 juta (juara kedua) dan Rp 500 ribu (juara ketiga).

Pikoli sebagai sponsor utama menambah kemeriahan kompetisi dengan menghadirkan guest star juara nasional freestyle dari pulau Jawa sekaligus menjadi juri lomba didampingi dua juri lainnya, Hasbi dari Bengkulu dan Sandy Yudha Putra dari IMI Sumsel.

Sebanyak tiga kelas akan diperlombakan meliputi kelas bebek/matik perorangan, sport perorangan, dan kejuaraan team. Untuk informasi pendaftaran, hubungi 08117899951. (Teks & Foto : BangVe)

TERKINI
Peringati HUT ke-1 VIORI Chapter Tangerang, Wahana Makmur Sejati Dorong Komunitas Motor Honda Jadi Pelopor Motor Listrik Polytron Pecahkan Rekor MURI, Touring Jakarta-Bali Tempuh Jarak 1.333 KM BMW Connected Drive Hadir di Indonesia untuk Experienve Baru Berkendara Pentingnya Memiliki Asuransi Motor: Perlindungan dan Keamanan Finansial