Dragrace Seri 4, 2016 : 395 Starter Memanaskan Aspal Sentul

Minggu, 28/08/2016 14:45 WIB

mobilinanews (Jakarta) – Ajang balap Sentul Dragrace tidak pernah ada matinya, pasalnya hampir selama diadakan tahun ini, pe-dragster tidak pernah surut dan selalu membludak diikuti para pecinta andrenalin kecepatan tinggi di sepanjang lintasan 402 meter.

Di Sentul Drag Race seri 4 yang berlangsung di Sirkuit Sentul International (27-28/8) tidak kurang dari 395 starter ikut serta memanaskan aspal sentul dan beraksi di 9 kelas yang dipertandingkan (12, detik, 13 detik, 14, detik, 15 detik, 16 detik, 17 detik, 18 detik, 19 detik dan FFA).

Reza Zulniar dari Prodrag Pisang Ijo Racing, meskipun gagal turun di kelas FFA setelah sebelumnya sempat naik podium juara di kelas paling bergengsi ini, terpaksa harus ikhlas tidaj turut ngegas.

“Saya gagal masuk kelas FFA karena telat masuk QTT, trus pas berlaga di kelas 12 detik kena breakout. Ya meskipun belum optimal namun, gak akan pernah absen ikutan drag race,” ujarnya kepada mobilinanews.

Diakui Reza ataupun pe dragster lainnya, olah raga drag race menjadi sarana yang tepat guna mengedepankan profil para tuner ataupun bengkel. Hal ini dikarenakan para penggila drag race saling memantau satu sama lain sehingga seringkali menjadi pembicaraan terkait reputasi bengkel dalam mengoprek mesin.

Just wait for the result!

TERKINI
Dealer BYD Cibubur Sebagai Salah Satu Flagship Dealer di Indonesia, Dilengkapi Fasilitas Lengkap OnePrix 2024 Palopo : Insiden Sikut dan Dorong Akibatkan Pembalap Kehilangan Posisi, Harusnya Disanksi Brand Kendaraan Listrik BYD, Pastikan Tampil di Ajang PEVS 2024 di JIExpo Kemayoran Jakarta OnePrix 2024 Palopo Sulsel : Andi Gilang Crash, Hafid Pratama Sabet Juara Kelas OP1 Expert Race 2