Januari - Agustus 2016, Honda Prospect Motor Jualan 136.058 Unit

Sabtu, 03/09/2016 09:00 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Memasuki Agustus 2016 pertumbuhan mobil Honda mengalami peningkatan signifikan sampai angka 84 persen dibanding penjualan Juli 2016. Jika pada Juli 2016 terjual 9.038 unit, di bulan Agustus Honda sukses menjual sebanyak 17.088 unit kendaraannya.

Tambahan penjualan Agustus ini membuat total penjualan Honda sepanjang 2016 mencapai angka 136.058 unit.

”Penjualan Honda di bulan Agustus 2016 didukung oleh kondisi pasar yang sudah kembali normal setelah di bulan sebelumnya sempat menurun karena libur panjang Lebaran. Selain itu, penjualan di ajang GIIAS 2016 juga turut memberikan kontribusi positif pada penjualan Honda,“ ungkap Jonfis Fandy, Marketing & After Sales Service Director PT Honda Prospect Motor dalam keterangan pers, Jumat (2/9).

Produk LCGC Honda New Brio Satya menjadi kontributor terbesar HPM dengan raihan penjualan 5.812 unit. Angka ini meningkat 87 persen dari catatan bulan Juli yang cuma mencapai 3.111 unit.

Model SUV Honda seperti HR-V, New CR-V dan BR-V ikut mendongkrak angka penjualan. Honda HR-V 1.5L terjual 2.959 unit, Honda HR-V 1.8L terjual sebanyak 413 unit, New Honda CR-V membukukan penjualan sebanyak 863 unit, dan Honda BR-V terjual 624 unit.

Segmen LMPV, andalan Honda, Mobilio, bermain di level 2.280 unit. Disusul model hatchback, All New Jazz yang mencatat penjualan 1.932 unit. Sementara New Honda Brio di city car terjual 1.641 unit atau meningkat 128 persen dibanding penjualan Juli 2016. Dari segmen MPV, All New Honda Odyssey terjual sebanyak 40 unit.

Kejutan hadir dari model sedan terbaru Honda, All New Civic Turbo. Tampil dengan berbagai perubahan, termasuk di sektor engine yang sudah dibekali turbo, Civic langsung menjadi idola dengan penjualan mencapai 339 unit atau naik meningkat 132 persen. Angka penjualan ini cukup luar biasa untuk model sedan. Secara keseluruhan All New Honda Civic Turbo sudah terjual sebanyak 842 unit sejak diperkenalkan pada ajang IIMS 2016.

Model sedan lainnya seperti All New Honda City terjual 168 unit. Kemudian Honda New Honda CR-Z terjual sebanyak 11 unit, dan New Honda Accord terjual sebanyak 6 unit. (Zie)

TERKINI
OnePrix 2024 Palopo Sulsel : Andi Gilang Crash, Hafid Pratama Sabet Juara Kelas OP1 Expert Race 2 MotoGP Spanyol 2024 : Francesco Bagnaia Pimpin Skuad Ducati, Kuasai Podium Juara OnePrix Palopo 2024 : Andi Gilang dari ART Yogyakarta Juara OP1 Expert, Diwarnai Hujan Deras dan Red Flag Paguyuban Motor Si Paling Paham Gelar Halal bi Halal di Warung Solo Kemang, Simak Keseruannya