Slalom BSD-City : Adrian, Pembunuh Raksasa Dari Purwokerto

Minggu, 04/09/2016 12:52 WIB

mobilinanews (BSD City) – Nama Adrian Septianto, mungkin belum begitu dikenal. Namun andalan tim HTJRT Achilles ini mengagetkan banyak orang dengan menjuarai kelas modifikasi F seri 3 Kejurnas Slalom GT Radial Indonesia Night City Slalom di Froggy, BSD City, Tangsel, Sabtu (3/9).

Bahkan pemuda 21 tahun disebut sebagai pembunuh raksasa karena untuk menjadi yang tercepat di kelas paling favorit itu, harus menyisihkan Valentino Ratulangi yang tak lain gurunya di tim HTJRT yang menduduki peringkat kedua.

Lalu, mengalahkan Demas Agil (NFT Makassar), Anjasara Wahyu (Toyota Team Indonesia) dan James “Cici” Sanger (NFT) masing- masing sebagai juara ketiga sampai kelima.

“Saya juga nggak nyangka bisa menang mas. Saya berlomba tanpa beban aja. Tapi selain di kelas F, saya juara di kejuaraan Seeded B dan podium ketiga di kejuaraan umum B,” ujar asli Purwokerto yang baru turun di ajang slalom 2 tahun terakhir.

Adrian sendiri berangkat dari peslalom seeded B. Mungkin karena itu pula, tidak ada yang begitu memperhatikannya. Namun bakat dan rajin latihan akhirnya bisa membuahkan hasil terbaik.

“Sebenarnya di tim HTJRT kan tidak ada pelatihnya secara khusus. Maka ukurannya ya mas Valentino Ratulangi. Tapi, secara pribadi saya dilatih mas Ricky Herdiana yang merupakan peslalom senior,” terang Adrian.

Namun trek di kawasan Froggy ini selalu melahirkan kejutan. Tahun lalu, pemenang kelas F juga diraih peslalom seeded B, Ildo dari tim NFT. Lintasannya yang sempit dan tricky menjadi handicap tersendiri.

 Bagaimana ceritanya ikutan slalom? Ternyata diajak langsung Haji Candra, pemiliki tim HTJRT.

Kalau ada tim yang berminat dan direkrut dengan bayaran tinggi?

“Tidak mau mas. Saya hanya mau dengan tim HTJRT. Target saya, bisa memenangi 3 kelas di grand final yang dilangsungkan di Purwokerto, kandang saya sendiri nanti,” pungkas mahasiswa jurusan hukum Universitas Sudirman, Purwokerto, Jawa Tengah ini.

Adrian layak dijuluki sebagai pembunuh raksasa nih. (budsan)

 

TERKINI
Motor Sering Tersendat-sendat atau Brebet? Bisa Jadi 7 Hal Ini Penyebabnya, Buruan Cek! Suzuki Swift 2024, Kombinasi Sempurna Gaya, Kenyamanan dan Performa dengan Harga Terjangkau Chery Group Cetak Total Penjualan 182.049 Unit April 2024, Meningkat 43,7 Persen Dibanding Tahun Lalu Pembalap Honda Alex Palou Puncaku Klasemen IndyCar Series 2024 Jelang Series Historis Indy 500 di Indianapolis