Menentukan Pilihan Klakson Mobil Sesuai Kebutuhan

Kamis, 08/09/2016 18:51 WIB

mobilinanews (Jakarta) – Jangan pernah anggap remeh fungsi klakson dan jangan juga pergunakan klakson secara berlebihan, namun bagaimana jika klakson standar yang berfungsi sebagai penanda terdengar kurang garang.

Umumnya  untuk klakson standar OEM bisa dikatakan hanya mengeluarkan tone seadanya, bahkan cenderung bersuara yang cempreng dan berbunyi ‘tiiiitt’. Sebagai pilihan agar suara yang dihasilkan lebih optimal, pemilik mobil maupun motor bisa memilih banyak varian klakson aftermarket dengan beragam jenis suara yang khas.

“Secara umum ada dua jenis klakson yang umum dipilih oleh pemilik kendaraan, pertama tipe snail (keong) dan disk. Untuk memilih klakson mana yang ingin diaplikasikan bisa merujuk kepada kebutuhan dan penggunaannya diluar fungsi utamanya sebagai penanda,” ujar Andre Chrispian, General Manager CV Sampurna Part Niaga (SPN) selaku produsen lampu Autovision dan klakson iKano.

autovision_ikano.jpg" style="border-style:solid; border-width:2px; float:left; height:403px; margin:5px; width:336px" />Menurutnya, pemilik mobil yang ingin memiliki suara klakson  elegan bisa menggunakan jenis keong sedangkan yang ingin mempertegas kesan sporty bisa memilih tipe disk, dan SPN memiliki 3 varian pilihan klakson electric Snail, web disk electric, dan electric.

Untuk snail electric (12V, 5A, 105 – 118db, Ø80mm) mengeluarkan suara yang sedikit ngebas (low tone) dan web disk electric (12V, 6A, 105 – 115db, Ø123mm), memiliki tone suara yang tegas sedangkan untuk jenis suara sedikit cempreng, ada tipe electric (12V, 6A, 105 – 115db, Ø98mm).  Di luar spesifikasi yang disebutkan diatas, inti optimalnya klakson terletak pada besaran frekwensi dan desiblenya.

“Umumnya klakson standar memiliki desible dibawah 400 Hertz, sedangkan klakson iKano mulai dari 400 – 500 Hertz. Dan besaran decibel nya mulai 105 – 118db, iKano kami jual lengkap dengan relay set horn sehingga bisa lebih mengoptimalkan suara yang dihasilkan. Kalo komunitas banyak yang memilih tipe keong karena bersuara khas layaknya klakson mobil-mobil Eropa,” ungkapnya.

Ditekankan olehnya klakson iKano yang bisa didapat di MGK (Mega Glodok Kemayoran) lantai 5 blok G2 No 11-12 sudah sesuai dengan ketetapan standar produk merujuk kepada penggunaan klakson OEM.

 

TERKINI
Brand Kendaraan Listrik BYD, Pastikan Tampil di Ajang PEVS 2024 di JIExpo Kemayoran Jakarta OnePrix 2024 Palopo Sulsel : Andi Gilang Crash, Hafid Pratama Sabet Juara Kelas OP1 Expert Race 2 MotoGP Spanyol 2024 : Francesco Bagnaia Pimpin Skuad Ducati, Kuasai Podium Juara OnePrix Palopo 2024 : Andi Gilang dari ART Yogyakarta Juara OP1 Expert, Diwarnai Hujan Deras dan Red Flag